Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jabar punya inovasi baru dan unik. Yakni platform Tanya Ustadz Aja.
Hendrik Muchlison, Jabar Ekspres
Platform digital berbasis chatgpt itu bisa digunakan untuk menyusun khotbah jumat atau kultum di Bulan Ramadan hingga konsultasi keagamaan.
Sekretaris PW DMI Jabar Lutfi Hermawansyah menceritakan, platform itu kini telah diluncurkan setelah masa percobaan beberapa bulan terakhir.
“Ini pengembangan dari DMI Jabar. Sekarang sudah bisa diakses,” jelasnya dalam silaturahmi dengan perwakilan pengurus DMI se Jabar, Sabtu (22/1).
Lutfi melanjutkan, platform itu pengembangan dari chatgpt. Namun kini lebih spesifik dalam hal keagamaan.
“Ini lebih spesifi, bisa mendetailkan sampai rujukan dalil hingga perbandingan berbagai mahzab,” imbuhnya.
Bentuknya adalah link atau platform. Masyarakat tidak perlu download tapi tinggal klik link yang dibagikan. Setelah itu cara kerjanya mirip chatgpt.
Masyarakat bisa mengetikkan pertanyaan atau instruksi khusus dalam platform tersebut. Misalnya tanya apa amalan malam lailatul qodar, amalan 10 malam terakhir Ramadan.
Yang tak kalah menarik, Tanya Ustadz Aja bisa jadi alat untuk menyusun sejumlah kebutuhan dakwah. Misal khotbah Jumat, atau kultum tarawih. “Jadi kalau mau buat kultum tentang lailatulqodar, tinggal ketik. Nanti akan tersusun,” jelasnya.
Lutfi menambahkan, platform itu juga tidak hanya untuk menyusun materi khotbah atau kultum. Tapi juga jadi media konsultasi masyarakat. Itu terkait hukum atau fiqih tentang berbagai aktifitas.
Menurut Lutfi, platform itu juga telah dikoneksikan dengan berbagai platform keagamaan tanah air. Sehingga banyak referensi yang ditampilkan. Soal perbedaan mahzab, platform itu juga menampilkan perbandingan dari berbagai mahzab.
“Platform ini hadir agar masyarakat tidak salah tempat bertanya seputar keagamaan,” bebernya.
Wakil Ketua PW DMI Jabar Yosef Umar menambahkan, terobosan baru yang diluncurkan itu juga bagian semangat DMI dalam kontribusi kepada masyarakat. “Ini bentuk kontribusi pada masyarakat juga. Memudahkan para imam masjid juga,” tuturnya.(son)