JABAR EKSPRES – Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) selalu menjadi topik hangat yang dinantikan masyarakat, khususnya pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Saldo DANA Rp2,4 juta dari pemerintah menjadi salah satu bantuan sosial yang sangat dinantikan oleh masyarakat pada tahun 2025.
Meskipun banyak yang menyangka bahwa bantuan ini merupakan kelanjutan dari program BPUM (Bantuan Produktif Usaha Mikro), ternyata bantuan ini berbeda.
Saldo DANA ini merupakan bagian dari program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), yang ditujukan untuk keluarga miskin yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Baca juga : Cairkan Saldo DANA Rp400 Ribu di Desember Ini, Cukup Login Pakai KTP dan KK
Bagi kamu yang ingin mendapatkan saldo DANA Rp2,4 juta, ada beberapa langkah yang perlu dilakukan untuk memastikan apakah kamu terdaftar sebagai penerima bantuan ini.
BPUM atau sering disebut BLT UMKM adalah program bantuan sosial yang diinisiasi pemerintah melalui Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop UKM). Program ini pertama kali diluncurkan pada tahun 2020 sebagai respons terhadap dampak pandemi Covid-19 terhadap sektor UMKM.
- 2020: BPUM diberikan dengan nominal Rp2,4 juta per penerima.
- 2021: Bantuan dilanjutkan, namun nominalnya turun menjadi Rp1,2 juta per UMKM.
- 2022 dan seterusnya: BPUM tidak lagi disalurkan karena situasi pandemi yang mulai terkendali.
Meskipun belum ada kepastian apakah BPUM akan kembali digulirkan di tahun 2025, pemerintah tetap berkomitmen menyalurkan berbagai program bantuan sosial lainnya untuk masyarakat miskin.
Baca Juga : KUR BRI 2025 Kapan Dibuka? Ini Syarat dan Jadwalnya
Berbeda dari BPUM, saldo DANA Rp2,4 juta yang banyak dibicarakan adalah bagian dari Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT). Program ini ditujukan untuk keluarga miskin yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Untuk menerima bantuan ini, pendaftaran tidak dilakukan melalui eform.bri.co.id, melainkan melalui aplikasi Cek Bansos Kemensos.
Cara Daftar Penerima BPNT 2025
Jika ingin menjadi penerima saldo DANA Rp2,4 juta, berikut langkah-langkah mendaftarnya:
- Unduh aplikasi Cek Bansos di Google Play Store.
- Buat akun baru dengan mengisi NIK, nomor KK, email, dan nomor ponsel.
- Login dengan ID dan password yang telah dibuat.
- Pilih menu Daftar Usulan dan isi data pribadi secara lengkap.
- Unggah dokumen pendukung, seperti foto KTP, KK, foto rumah, dan diri sendiri.
- Tunggu proses verifikasi dari Kementerian Sosial. Jika disetujui, notifikasi akan dikirim melalui email atau SMS.