JABAR EKSPRES – Jelang pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024, wilayah Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang gelar kesiapsiagaan pada Selasa, 26 November 2024.
Setiap unsur di Kecamatan Cimanggung, melaksanakan pemantauan ke 11 desa, dengan jumlah sebanyak 115 Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Camat Cimanggung, Agus Wahyudin mengatakan, dalam pelaksanaan Pilkada 2024 perlu didukung kelancaran dan kesuksesannya, tanpa menimbulkan perpecahan.
“Kita upayakan berita bohong, sehingga informasi yang tidak jelas bisa diantisipasi, jangan sampai informasi yang tidak benar justru menggiring opini masyarakat,” katanya saat Apel Siaga Pengamanan Pilkada 2024, Selasa (26/11).
Agus menilai, gesekan antar warga saat penyelenggaraan Pilkada cukup riskan, sebab adanya perbedaan pilihan serta dukungan.
Oleh karenannya, masyarakat diminta untuk bisa berkontribusi dengan menggunakan hak pilih secara kondusif, tetap memantau proses Pilkada namun tidak terlalu fanatik alias berlebihan dalam memberikan dukungan.
“Kampanye melalui media sosial perlu diantisipasi, agar ketika ada informasi yang berpotensi menimbulkan konflik, bisa kita antisipasi,” bebernya.
Agus menerangkan, pihak Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Cimanggung, bersama anggota Linmas, PPK, PPS hingga Panwaslu akan menyukseskan menyelenggarakan Pilkada yang kondusif.
“Kita jamin juga kelengkapan logistik bisa sampai dan digunakan ke tempat pemilihan dengan aman, walaupun di musim hujan kotak suara sudah dilapisi 3, tidak ada lagi tuduhan-tuduhan surat suara yang rusak dan sebagainya,” terangnya.
Agus menjelaskan, bagi para warga yang mengalami kendala saat hendak menggunakan hak pilih, pihaknya akan membantu baik memfasilitasi penjemputan, atau mendatangi rumah warga alias jemput bola.
“Kita perlu membantu juga bagi para penilih yang sakit atau lansia, kita akan fasilitasi dengan mengantarkan ke TPS atau memilih di rumahnya,” jelasnya.
Agus meminta, semua unsur dapat maksimal dalam bertugas, baik itu pengamanan maupun yang menjalankan proses pemilihan.
“Diminta hasil dari pencoblosan bisa sesuai dengan semestinya, kita pun berikan fasilitas pendidikan untuk lokasi pilkada agar aman dan bisa meminimalisir terjadinya kerusakan ketika pelaksanaan,” imbuhnya.
Agus menegaskan, bagi warga Kecamatan Cimanggung, diminta untuk berpartisipasi dengan menggunakan hak pilih, jangan menyia-nyiakan momentum lima tahun sekali dalam pemilihan pimpinan.