JABAR EKSPRES – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding/MOU) yang diselenggarakan di Kampus I Universitas Pasundan, Bandung.
Kerja sama ini merupakan bukti dari komitmen Indosat dalam memberdayakan talenta muda di era digital, khususnya di bidang pendidikan dan kesenian.
Sebagai bagian dari kolaborasi ini, Indosat akan membuka program magang bersertifikat bagi mahasiswa Unpas.
Program ini memberi kesempatan bagi mahasiswa untuk belajar langsung dari para profesional, menerapkan ilmu yang didapat di lapangan, serta membangun jejaring yang bermanfaat untuk karier di masa depan.
Selain itu, untuk mendukung kapasitas digital dan kewirausahaan mahasiswa, Indosat juga akan mendirikan IM3 Creative Corner, wadah bagi mahasiswa untuk mengembangkan kreativitas dan kemampuan digital melalui pelatihan dan kolaborasi dalam berbagai proyek kreatif.
EVP-Head of Circle Jakarta Raya (Jaya) Indosat Ooredoo Hutchison, Chandra Pradyot Singh mengatakan, “Kolaborasi dengan Universitas Pasundan sejalan dengan tujuan besar Indosat dalam misi kami dalam memberdayakan selurh masyrakat Indonesia, khususnya generasi muda.
Dengan dukungan fasilitas dan program yang kami berikan, kami percaya para mahasiswa di kota Bandung dapat terus berinovasi dan berkembang, meningkatkan daya saing mereka di tingkat nasional dan internasional.”
Wakil Rektor Bidang Kerja Sama, Inovasi dan Fundraising Universitas Pasundan, Prof. Dr.Muhammad Budiana, M.Si., turut menyampaikan apresiasi mereka atas dukungan yang diberikan oleh Indosat, “Kerja sama Universitas Pasundan dan Indosat memberikan nilai tambah bagi mahasiswa kami dalam menghadapi tantangan di era digital. Kami percaya bahwa kolaborasi ini akan memberikan dampak positif terhadap kualitas pendidikan dan kesiapan mahasiswa dalam menghadapi masa depan yang penuh dengan peluang.”
Selain itu, melalui kerja sama ini, Indosat juga memperkenalkan Collabonation Talent Hunt di kota Bandung, yang merupakan evolusi dari konsep Collabonation yang telah sukses berlangsung dalam beberapa tahun terakhir.
Ajang ini merupakan bentuk dukungan IM3 terhadap perkembangan industri musik tanah air, dengan membuka lebih banyak peluang bagi generasi muda Indonesia untuk menampilkan bakat musik mereka dan menjangkau audiens yang lebih luas.