JABAR EKSPRES – BPJS Kesehatan terus melakukan inovasi-inovasi untuk semakin menyempurnakan program JKN dan membantu para peserta dari program JKN agar semakin mudah dalam mendapatkan akses layanan Kesehatan. Salah satu inovasi yang sudah berjalan adalah dengan meluncurkan aplikasi Mobile JKN, dengan aplikasi Mobile JKN para peserta dapat dapat memanfaatkan berbagai fitur-fitur yang ada baik untuk pendaftaran peserta, ubah data, pendaftaran layanan di FKTP maupun fitur lainnya.
Nita, salah satu peserta JKN yang ditemui saat berada di Klinik Utama Monalisa Kota Bandung menceritakan sedikit pengalamannya berobat menggunakan BPJS Kesehatan dan pengalamannya menggunakan aplikasi Mobile JKN.
“Akhir-akhir ini lagi sering sekali saya berobat menggunakan BPJS Kesehatan atau JKN ini untuk keperluan kontrol saraf, alhamdulillah sangat-sangat dimudahkan berkat adanya program JKN ini,” ucap Nita.
Wanita asal Bandung ini juga menjelaskan kini di era yang serba cepat dan ketergantungan akan teknologi, perlu untuk melakukan banyak inovasi terutama BPJS Kesehatan guna memberikan kemudahan bagi seluruh peserta JKN di Indonesia. Ia apresiasi BPJS Kesehatan yang telah menghadirkan aplikasi Mobile JKN.
“Ini aplikasi yang sangat membantu bagi orang yang-orang yang menginginkan kemudahan untuk mendapatkan layanan kesehatan melalui Program JKN. Mau urus ini itu, bisa dilakukan dari mana saja, bisa di rumah, di kantor atau dari mana saja, dan kapan saja. Cukup membuka smartphone langsung beres. Lupa bawa kartu pas mau berobat, tinggal klik langsung muncul KIS Digital,” ujar Nita.
Nita menambahkan, aplikasi Mobile JKN merupakan inovasi yang dapat dirasakan langsung manfaatnya oleh seluruh peserta JKN. Banyak fitur-fitur yang ada di aplikasi mulai dari perubahan data peserta, perubahan fasilitas kesehatan, KIS Digital, riwayat pelayanan, skrining riwayat kesehatan, informasi Program JKN, penyampaian pengaduan dan antrean online bahkan saat ini sudah ada fitur I-Care dan BUGAR.
“Manfaat yang saya dapati saat akses mobile JKN ini adalah fitur antrian online, itu sih yang saat ini sangat membantu saya. Saya awalnya tidak tahu ada fitur ini, saya kira di Mobile JKN hanya sebatas untuk perubahan data peserta, ubah faskes, ngecek keaktifan peserta. Ternyata saat ini ada fitur antrean Online,” katanya.