Gunakan Instagram untuk Mendapatkan Penghasilan Tambahan
Instagram adalah tempat yang bagus untuk membangun personal branding dan memperluas jaringan. Beberapa cara untuk menghasilkan uang di Instagram adalah:
– Endorsement Produk
Sama seperti di TikTok, kamu bisa menghasilkan uang dari endorsement ketika sudah memiliki pengikut yang cukup banyak.
– Berjualan Produk atau Jasa
Gunakan fitur Instagram Shopping untuk berjualan langsung dari akun kamu.
– Program Afiliasi
Daftarkan diri di program afiliasi, lalu promosikan produk melalui tautan di bio atau cerita. Kamu bisa mendapat komisi setiap kali ada yang membeli melalui tautan tersebut.
Ada tips untuk mendapatkan uang dari Instagram, yaitu buat konten visual yang menarik, konsisten, dan informatif untuk menarik minat pengikut baru serta memperkuat keterlibatan mereka.
Manfaatkan WhatsApp untuk Menjalankan Bisnis Reseller atau Dropship
WhatsApp mungkin lebih dikenal sebagai aplikasi pesan, tapi sebenarnya bisa menjadi alat efektif untuk menghasilkan uang. Berikut caranya:
– Berjualan Produk melalui WhatsApp Business
Daftarkan bisnis kamu di WhatsApp Business untuk membuat katalog produk dan berkomunikasi lebih mudah dengan pelanggan.
– Grup WhatsApp untuk Pemasaran
Buat grup WhatsApp khusus pelanggan atau grup promosi untuk menginformasikan produk dan promosi terkini.
– Menjadi Reseller atau Dropshipper
Cari produk dari supplier yang bisa dikirim langsung ke pembeli. Kamu hanya perlu menerima pesanan dan mengatur pengiriman.
BACA JUGA: Cara Mendapatkan Saldo DANA Gratis dari Klaim LINK DANA Kaget Terbaru di Awal November 2024
Gunakan status WhatsApp untuk promosi harian atau update produk, karena status akan dilihat oleh semua kontak Anda.
Itulah informasi mengenai cara dapat uang dari internet dan memanfaatkan media sosial.
Semoga sukses dan selamat mencoba!