Memaksimalkan Potensi Perikanan Jawa Barat untuk Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan

Di sisi lain, masyarakat pesisir juga membutuhkan pelatihan dan pendampingan dalam memanfaatkan teknologi pengolahan ikan agar dapat menghasilkan produk bernilai tambah. Penguatan peran koperasi perikanan juga penting agar nelayan dapat memaksimalkan hasil tangkapan mereka dan memiliki akses ke pasar yang lebih luas.

Pendekatan ini sesuai dengan semangat Keynesian, di mana pemerintah berperan aktif dalam menciptakan infrastruktur yang dibutuhkan, mengatasi kegagalan pasar, dan memberikan dukungan bagi para pelaku usaha lokal. Pemerintah Jawa Barat, dengan dukungan dari pusat, diharapkan dapat terus mengarahkan investasi ke sektor perikanan agar potensi yang ada dapat benar-benar dioptimalkan. Jika ini berhasil, sektor perikanan bukan hanya akan menjadi penyumbang besar bagi ekonomi Jawa Barat tetapi juga berkontribusi pada ketahanan pangan nasional.

Dengan strategi ini, diharapkan perikanan Jawa Barat tidak lagi bergantung hanya pada produksi mentah, melainkan bergerak ke arah industrialisasi yang memanfaatkan sumber daya lokal secara berkelanjutan, sehingga dampak ekonominya bisa dirasakan lebih luas oleh masyarakat Jawa Barat. (*)

*) Mahasiswa Pascasarjana FISIP Unpad

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan