Prestasi anak muda Kota Cimahi terus menorehkan sejarah baru dalam ajang Duta Generasi Berencana (Genre).
FIRMAN SATRIA, JABAR EKSPRES
Dengan semangat dan program-program inovatif, remaja di Cimahi berhasil mempertahankan posisinya sebagai juara, tidak hanya di tingkat kota, tetapi juga berpeluang besar di provinsi dan nasional.
Tahun ini, seleksi Duta Genre berlangsung dengan ketat, dan para juara diharapkan dapat terus menginspirasi remaja lainnya.
Pembina Genre Kota Cimahi, Syahbani Febriana mengungkapkan pentingnya peran para Duta Genre dalam menciptakan program yang berdampak langsung pada remaja Cimahi.
Menurutnya, remaja yang terpilih harus menjadi role model bagi teman-temannya agar dapat memberikan kontribusi nyata dalam menanggulangi permasalahan seperti narkoba, seks bebas, dan terutama stunting.
“Kota Cimahi selalu berinovasi dalam program-programnya karena itu menjadi salah satu kunci penilaian, baik di tingkat Jawa Barat maupun nasional. Para duta ini harus membawa dampak nyata bagi remaja di Cimahi, dan itulah yang membuat Cimahi terus menjadi juara,” ujar Syahbani saat ditemui Jabar Ekspres di sela-sela kegiatan, Rabu (30/10/24).
Syahbani juga menekankan pentingnya pembinaan berkelanjutan. Menurutnya, program karantina bagi para Duta Genre sangat diperlukan untuk memastikan mereka benar-benar siap bersaing di tingkat provinsi.
“Untuk mempertahankan posisi juara, kami berharap adanya karantina agar duta-duta ini dapat dikenali lebih dalam. Itu akan membuat penilaian lebih sempurna di ajang tingkat provinsi nanti,” jelasnya.
Lebih lanjut, Syahbani menjelaskan bahwa perjalanan menuju ajang tingkat provinsi bukanlah hal yang singkat. Para duta harus menyusun dan menjalankan program-program mereka selama satu tahun penuh sebelum dinilai di tingkat yang lebih tinggi.
“Mereka harus benar-benar matang saat tampil di tingkat Jawa Barat, karena prosesnya panjang. Program-program yang mereka buat harus memiliki dampak jangka panjang bagi remaja Cimahi,” tambahnya.
Kota Cimahi juga tidak asing dengan prestasi di ajang nasional. Tahun sebelumnya, Cimahi berhasil meraih juara ketiga nasional setelah mewakili Jawa Barat.
“Cimahi telah banyak meraih prestasi, baik di tingkat provinsi maupun nasional. Kami berharap para juara kali ini dapat mengulang kesuksesan tersebut,” kata Syahbani dengan penuh optimisme.