JABAR EKSPRES – Kemenangan tim putra SMA Trimulia Bandung untuk melangkah ke Fantastic Four harus dibayar mahal dengan cedera yang dialami oleh salah satu pemain utamanya, Melvin Kajadi. Insiden tersebut terjadi saat pertandingan melawan SMA Santo Aloysius SA Bandung pada Sabtu, 20 Oktober 2024.
Melvin, yang dikenal sebagai salah satu penggawa kunci tim, mengalami cedera di bagian dahi akibat bertabrakan dengan pemain lawan saat pertandingan memasuki paruh ketiga. Luka tersebut cukup serius hingga mengharuskannya memakai perban di kepala.
Namun, semangat Melvin untuk membawa timnya ke Fantastic Four tak padam. Meski dalam kondisi terluka, Melvin kembali bermain di kuarter keempat dan memberikan kontribusi signifikan bagi tim SMA Trimulia. Ia berhasil mencetak 10 poin, 5 rebound, 1 assist, dan 1 steal, yang membantu timnya meraih kemenangan telak dengan skor 66-11.
BACA JUGA: Marc Marquez Raih Podium GP Ausralia dengan Dramatis!
Selepas pertandingan, Melvin mengungkapkan kekecewaannya karena tidak bisa tampil maksimal akibat cederanya. “Saya kesal karena cedera ini terjadi di momen penting. Tapi saya tetap berusaha memberikan yang terbaik untuk tim,” kata Melvin.
Sebelumnya, Melvin sempat mengalami cedera pergelangan kaki dan beberapa cedera serius lainnya, termasuk cedera jari yang memerlukan operasi. Namun, kondisi tersebut tidak menyurutkan tekadnya untuk tetap bermain maksimal di lapangan. “Saya punya prinsip nothing to lose saat bermain, jadi meski cedera, saya tetap ingin memberikan yang terbaik,” tambah Melvin.
Pelatih tim putra SMA Trimulia, Fajar, memastikan bahwa Melvin dalam kondisi yang aman sebelum kembali ke lapangan. Melvin pun menyatakan bahwa ia tidak merasakan efek yang menghambat meski cedera yang dialaminya cukup serius.
Kemenangan ini membawa tim putra SMA Trimulia semakin dekat menuju partai puncak Fantastic Four. Melvin berharap bisa segera pulih dan memberikan performa terbaiknya di pertandingan selanjutnya. “Saya ingin berkontribusi lebih dan membawa tim ini menjadi juara, karena itu adalah mimpi saya sejak lama,” tutup Melvin.