Kiprah Psikologi Pendidikan SPs UPI dalam Psikoedukasi tentang Pengembangan Perilaku Prososial di MTs Asih Putra Kota Cimahi Utara

Khairatul Ulya Ilma,  salah satu fasilitator sekaligus tim penyusun pedoman praktik psikoedukasi mengaku sempat khawatir dengan kendala kendala yang mungkin akan dihadapi selama kegiatan berlangsung, tetapi semuanya berjalan lancar.  “Deg degan awalnya agak khawatir karena dapat info kalau di kelas 7B ada anak ABK. Tapi alhamdulilah, selama kelas berjalan lancar jadinya happy. Terus mungkin karena mereka baru masuk SMP jadi memang agak struggle untuk bisa membuat mereka fokus.”

“Seru dapat pengalaman baru lagi. Banyak ekspresi ekspresi unik muncul ketika sharing sharing. Terutama ekspresi ‘curcol’ mengungkapkan perasan mereka dikelas,” ungkap Anenda Bagus yang juga menjadi salah satu fasilitator dalam kegiatan ini.

Selain untuk siswa jenjang Madrasah Tsanawiyah, kegiatan ini juga akan diselenggarakan untuk guru, orang tua siswa, dan OSIS yang ada di yayasan Asih Putera dengan tujuan untuk meningkatkan kepedulian semua stakeholder dalam satuan pendidikan yang ada di MTs Asih Putera. Harapannya setelah diadakan kegiatan ini siswa yang notabene lebih sering terlibat sebagai bystander dapat berperan aktif membela dan mencari solusi untuk menghentikan bullying di sekolah.[]

Tinggalkan Balasan