JABAR EKSPRES – Daftar nama pelamar CPNS KLHK yang lulus seleksi administrasi tahun 2024 sudah resmi diumumkan, cek link PDF-nya di bawah ini!
Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) telah mengumumkan hasil seleksi administrasi CPNS tahun 2024 melalui Pengumuman NOMOR PG.9/MENLHK-SETJEN/ROPEG/PEG.0/9/2024.
Nama-nama pelamar yang lulus dapat ditemukan dalam lampiran pengumuman.
Berdasarkan pengumuman tersebut, pelamar CPNS KLHK 2024 yang tidak lulus dapat mengajukan sanggahan antara 25 hingga 27 September 2023 melalui akun masing-masing di https://sscasn.bkn.go.id.
Bagi yang lulus, Kartu Tanda Peserta Ujian bisa dicetak melalui situs SSCASN setelah pengumuman hasil sanggahan.
Berikut adalah link untuk mengakses PDF daftar nama pelamar yang lulus seleksi administrasi CPNS KLHK tahun 2024.
BACA JUGA: Peluang LULUS Masa Sanggah Administrasi CPNS 2024, Ini Penjelasannya
Cara Akses PDF Pengumuman Hasil Administrasi CPNS KLHK 2024
1. Buka web resmi CPNS KLHK melalui link berikut : https://casn.menlhk.go.id/
2. Untuk melihat pengumuman hasil administrasi dapat mengklik link Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi (Pra Sanggah) Pengadaan CPNS KLHK Tahun Anggaran 2024
3. Sementara untuuk melihat daftar pelamar yang lulus dapat dicek melalui link Lampiran Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi (Pra Sanggah) CPNS KLHK 2024
4. Pelamar yang nomor registrasi dan namanya tidak tercantum dalam lampiran pengumuman dinyatakan TIDAK LULUS seleksi administrasi.
5. Jika tidak lulus, informasi mengenai alasan tidak memenuhi syarat (TMS) dapat diperiksa di akun SSCASN BKN masing-masing.
BACA JUGA : 11 Contoh Kata-Kata Alasan Sanggah CPNS 2024 tentang Akreditasi, Foto, KTP, Surat Lamaran dan Pernyataan
Demikian informasi mengenai pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS KLHK 2024 yang dapat diketahui.