JABAR EKSPRES – Berikut ini merupakan informasti terkait 8 fitur terbaik iOS 18 yang patut kamu ketahui.
iOS 18 akhirnya hadir meskipun masih dalam versi public beta. Bagi yang tidak sabar untuk mencobanya, kamu sudah bisa mengunduhnya, meski perlu diingat bahwa versi beta ini masih bisa memiliki bug.
Dalam pembaruan kali ini, Apple memperkenalkan sejumlah fitur menarik yang akan membuat pengalaman menggunakan iPhone semakin menyenangkan.
Berikut ini adalah delapan fitur terbaik iOS 18 yang perlu kamu ketahui! Simak terus artikel ini sampai tuntas.
BACA JUGA: Rekomendasi HP Terbaik Bulan September 2024, Pilihan Terlengkap untuk Setiap Anggaran
Kustomisasi Home Screen yang Lebih Fleksibel
Salah satu fitur baru yang paling mencuri perhatian adalah kemampuan untuk mengatur home screen dengan lebih leluasa. Kini, kamu bisa mengatur posisi aplikasi dan widget secara lebih bebas. Tidak hanya itu, kamu juga bisa menyesuaikan ukuran widget langsung dari home screen tanpa perlu menghapus dan memasang ulang.
Apple juga memungkinkan pengguna untuk mengubah warna ikon aplikasi dan widget sesuai keinginan, meskipun pengaturan ini mungkin tidak menarik bagi semua orang.
Tampilan Baru di Control Center
Control Center iOS 18 hadir dengan pembaruan besar. Ikon-ikon yang ada kini memiliki tampilan yang berbeda dan pengguna bisa menambahkan lebih banyak pengaturan langsung dari Control Center. Selain itu, kini kamu bisa mematikan iPhone langsung dari Control Center dengan menahan tombol di pojok kanan atas layar.
Ini memudahkan pengguna untuk mengakses pengaturan penting hanya dengan satu kali swipe.
Keamanan Aplikasi yang Lebih Terjamin
Privasi adalah salah satu fokus utama iOS 18. Kini, kamu bisa mengunci aplikasi dengan Face ID, Touch ID, atau passcode tanpa perlu aplikasi tambahan. Fitur ini sangat berguna untuk melindungi aplikasi-aplikasi penting seperti perbankan atau catatan pribadi.
Ketika kamu mengaktifkan fitur ini, notifikasi dari aplikasi yang terkunci juga tidak akan terlihat. Jadi, privasi tetap terjaga dengan baik.
Peningkatan di Aplikasi Kalkulator
Apple juga memperbarui aplikasi kalkulator dengan fitur-fitur baru yang menarik. Selain tampilan kalkulator scientific, sekarang tersedia juga mode Math Notes yang memungkinkan kamu untuk mengetik atau menulis perhitungan matematika dan langsung mendapatkan jawabannya.