JABAR EKSPRES – Hujan lebat yang melanda Bandung Raya pada Selasa (10/9) hingga Rabu (11/9) pagi membuat sejumlah wilayah di Kabupaten Bandung terdampak.
Beberapa wilayah yang sering langganan banjir seperti Majalaya, Baleendah, dan Dayeuhkolot kini mulai banjir akibat hujan dengan intensitas tinggi.
Kapolsek Majalaya, Kompol Aep Suhendi menjelaskan awal mula banjir yang melanda di sepanjang Jalan Majalaya-Ciparay ini sekitar pukul 19.30 WIB.
“Awal mula naik itu sekitar 19.30 WIB. Namun air berasal bukan hanya dari Majalaya, tapi hujan dari daerah pegunungan yang ada atas,” ujar Aep saat dikonfirmasi.
Aep menambahkan, ketinggian air yang ada di wilayah Cidawolong ini mencapai 40 sampai 60 cm.
“Kondisi saat ini juga masih tergenang. Karena memang kebiasaan di sekitar jalan Laswi Cidawolong sampai dengan Simpang Biru genangan biasanya akan surut dalam waktu 4 sampai 5 jam. Itu tergantung masih ada kiriman air lagi atau tidak dari atas,” tambahnya.
Meski begitu, menurut Aep aktivitas masyarakat tidak lumpuh, banyak sebagian kendaraan yang bisa melewati banjir tersebut.
“Aktivitas lumpuh total juga tidak. Kalau kendaraan truk masih bisa lewat. Kalau motor sebagian ada yang bisa, dan sebagian ada yang kita alihkan. Yang dari arah Majalaya ke arah Bandung ke Simpang Biru Desa Biru. Nanti tembus di Cimariuk Ciparay,” ungkapnya.
“Kalau pabrik tidak ada masalah, karena air menggenang tidak ke lokasi pabrik, hanya di jalan saja. Jadi mereka masih bisa jalan kaki melewati genangan,” sambungnya.
BACA JUGA: Sekda Herman Suryatman: Forum FKD-MPU Jadi Kekuatan Besar Tingkatkan Perekonomian Nasional
Aep menghimbau kepada masyarakat untuk menghindari ruas Jalan Laswi terutama ruas Jalan Simpang Biru yang memang sering menjadi langganan banjir.
“Bagi masyarakat yang ingin melintas bisa menanyakan terlebih dahulu kepada kami melalui pantauan CCTV Majalaya Awas. Kalau pun terjebak bisa cari jalan alternatif lain, dan jangan memaksakan untuk tetap menerobos air,” pungkasnya.
Warga Minta Pemerintah Segera Realisasikan Penanganan Banjir