Dorong Pertumbuhan Ekonomi Lokal, Adira Finance Syariah, Danamon Syariah, dan Zurich Syariah Perdana Gelar Festival Pasar Rakyat (FPR) 2024 di Pasar Rangkasbitung

Zummi, salah satu pengunjung pasar, menyampaikan, Acara ini benar-benar membuat suasana pasar jadi lebih hidup dan menarik.

“Selain bisa berbelanja kebutuhan sehari-hari, saya dan keluarga juga menikmati berbagai kegiatan, seperti pertunjukan seni tradisional dan mural yang indah. Fasilitas seperti toilet dan mushola juga terlihat lebih bersih dan nyaman, membuat pengalaman di pasar jadi lebih menyenangkan,” katanya.

Pameran inklusi keuangan syariah, uji emisi & test ride, layanan kesehatan gratis serta musik hiburan masih ada di hari ke-2 pelaksanaan FPR Rangkasbitung (8 September 2024). Tidak hanya itu, beberapa aktivitas menarik lainnya kami hadirkan, seperti:

  • Zumba dan bersih-bersih pasar, yang diikuti oleh banyak karyawan dan pelaku usaha di pasar rakyat, serta masyarakat sekitar sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan lingkungan dan kesehatan.
  • Edukasi Safety Riding, Kesehatan dan Sayang Bumiku, sebagai upaya meningkatkan keselamatan, kualitas hidup dan kesadaran lingkungan.
  • Literasi Digitalisasi Pasar yang membantu pedagang pasar dalam mengelola dan mengembangkan bisnis dengan memanfaatkan media sosial, sehingga dapat meningkatkan daya saing dan menarik lebih banyak pelanggan.
  • Lomba Masak dengan mengangkat tema Kreasi Rasa Lokal: Adu Rasa, Adu Bakat.
  • Berbagai kuis berhadiah yang sayang untuk dilewatkan.

Orok Sukmana, S.Sos selaku Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kab Lebak, Banten mengatakan, Pihaknya memberikan apresiasi atas penyelenggaraan FPR 2024 di Pasar Rangkasbitung.

“Kegiatan ini menjadi salah satu contoh nyata bagaimana sektor swasta dan pemerintah dapat bersinergi dalam mendukung perkembangan ekonomi yang berkelanjutan di daerah, khususnya pasar rakyat. Kami percaya melalui berbagai program yang FPR hadirkan, para pedagang akan semakin siap untuk bersaing di era modern, baik dari segi kualitas produk maupun layanan. Kegiatan ini juga selaras dengan visi pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan pedagang dan memperbaiki fasilitas pasar,” ujarnya.

Untuk meningkatkan peran aktif masyarakat dalam mendukung gerakan #SahabatPasarRakyat, pihaknya menyelenggarakan Kompetisi Video #SahabatPasarRakyat yang berlangsung mulai 31 September-20 Desember 2024. Kompetisi dengan total hadiah jutaan rupiah ini terbuka untuk umum. Syarat dan ketentuan dapat di cek pada adira.id/e/kompetisivideo-fpr24.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan