Tidak hanya Cleanspark, ada juga aplikasi lain bernama Conspr yang menggunakan modus serupa. Aplikasi ini menjanjikan keuntungan besar dengan investasi harian. Misalnya, dengan modal Rp60.000, Anda dijanjikan penghasilan harian sebesar Rp18.000 selama 90 hari. Modal terbesar yang ditawarkan adalah Rp8 juta, dengan penghasilan harian sebesar Rp1 juta.
Conspr juga memungkinkan pengguna untuk mengundang orang lain bergabung, dengan imbalan komisi hingga 31% dari deposit orang yang berhasil diundang. Sistem ini hanya menguntungkan orang-orang yang bergabung di awal, sementara member baru akan terus dirugikan.
Baca juga : Terbukti Aplikasi DBC Penipuan? Cek Faktanya
Ketika aplikasi seperti Cleanspark dan Conspr mulai menunjukkan tanda-tanda scam, seperti error saat diakses atau tidak bisa menarik dana, artinya uang Anda telah hilang. Banyak contoh aplikasi penipuan serupa yang tiba-tiba berhenti beroperasi dan kabur dengan membawa uang member, seperti yang terjadi pada aplikasi Eco ATM VIP.
Dalam dunia investasi, kita harus selalu berhati-hati. Jangan mudah tergiur dengan janji-janji keuntungan besar dalam waktu singkat, apalagi dari aplikasi yang tidak jelas asal-usulnya. Jika Anda sudah terlanjur bergabung dengan aplikasi seperti Cleanspark atau Conspr, segeralah berhenti dan hindari melakukan deposit lebih lanjut. Lebih baik kehilangan sedikit daripada harus merugi besar di kemudian hari.
Selalu lakukan riset mendalam sebelum berinvestasi dan pastikan Anda memahami risiko yang ada. Ingat, investasi yang aman selalu disertai dengan informasi yang jelas dan transparan. Semoga informasi ini bermanfaat dan bisa membantu Anda terhindar dari penipuan investasi bodong.