Tablet Infinix XPAD Sudah Ada di Indonesia, Cek Harga dan Spesifikasinya!

JABAR EKSPRES – Infinix meluncurkan tablet perdananya, Infinix XPAD, dengan harga mulai Rp1,8 jutaan untuk membidik segmen pasar pelajar dan pemain gim kasual di Indonesia.

Infinix XPAD memiliki layar LCD FHD+ berukuran 11 inci dengan rasio layar dan bodi 83 persen.

Tim R&D Infinix bekerja sama dengan Garena Free Fire untuk mengoptimalkan dukungan aktivitas bermain gim pada XPAD.

Selain itu, Infinix XPAD menyediakan “XArena Game Space” yang memungkinkan pengguna memblokir panggilan atau mengubah mode performa selama bermain gim untuk memaksimalkan pengalaman ketika bermain game.​​​​​​​

BACA JUGA : Bocoran Spesifikasi PS5 Pro Segera Rilis dalam Waktu Dekat

Infinix XPAD menggunakan chipset Mediatek Helio G99 dengan fabrikasi 6nm yang dipadukan dengan pilihan ROM antara 128 GB dan 256 GB serta RAM berukuran 4GB.

Sistem operasi XOS 14 berbasis Android 14 dipasang pada perangkat untuk mendukung pengerjaan banyak tugas dalam satu waktu.

Infinix XPAD dilengkapi pula dengan asisten cerdas Folax yang didukung oleh ChatGPT.

Dengan perintah sederhana “Hey Folax”, pengguna dapat memberikan instruksi kepada XPAD untuk mengirim pesan singkat atau mencari informasi.

Infinix XPAD akan tersedia dengan harga spesial selama flash sale pada 28 Agustus 2024.

Tablet varian 4/128GB harganya Rp 1.899.000, tetapi selama flash sale dijual seharga Rp1.799.000 di Infinix Official Shop di platform perniagaan elektronik  seperti Shopee, Lazada, TikTok Shop, Tokopedia, Akulaku, dan Blibli.

Sedangkan Infinix XPAD varian 4/256GB ditawarkan dengan harga Rp2.099.000. Namun, selama periode penjualan kilat produk ini dipasarkan seharga Rp1.999.000 secara eksklusif di Shopee.

Pembeli tablet ini mendapat jaminan security patch selama dua tahun untuk menjaga keamanan perangkat.​​​​​​​

Tinggalkan Balasan