Antusiasme Peserta Meriahkan Sound Sport Competition di Cimahi

Budi juga menekankan pentingnya kontribusi event seperti ini dalam menciptakan generasi unggul untuk Indonesia Emas.

BACA JUGA: West Java Festival 2024, Koncer Festival, Edukasi Konsumen agar Lebih Cerdas

“Hasil kesepakatan kami tadi, ini suatu hal yang positif karena dikaitkan dengan Indonesia Emas, kita harus menyiapkan generasi emas,” ungkapnya.

“Tentunya, kita ingin lebih sering menyelenggarakan event yang sifatnya mendidik dan mengarahkan ke arah yang positif,” tambahnya.

Dukungan juga datang dari Ketua Umum Indonesia Drum Corps Association (IDCA) Jabar, Abdul Hadi Wijaya, yang juga merupakan Wakil Ketua Komisi 5 DPRD Jabar. Ia mengapresiasi dukungan luar biasa dari Pemerintah Kota Cimahi dalam acara ini.

BACA JUGA: PDI Perjuangan Jabar Minta Polisi Usut Tuntas Aksi Pelemparan Batu ke Mahasiswa

“Untuk sebuah acara perdana, hasilnya sangat di atas harapan kami. Kegiatan ini bisa menjadi modal untuk kemajuan olahraga marching band di masyarakat,” ungkapnya.

Abdul Hadi juga berharap agar bibit-bibit penggiat marching band yang muncul dalam event ini dapat berkiprah di Festival Olahraga Masyarakat Seluruh Indonesia (Fornas) tahun depan.

Ia menambahkan, event seperti ini diharapkan dapat melibatkan lebih banyak anak-anak dalam kegiatan positif seperti marching band, yang juga mengasah ketepatan waktu dan kedisiplinan mereka.

BACA JUGA: PDRB Jabar Sektor Kelautan dan Perikanan Tahun 2025 Ditargetkan Rp26 Triliun 

“Anak-anak sudah memahami perannya masing-masing dalam baris-berbaris, dan itu sangat penting,” pungkas Abdul Hadi. (Mong)

Tinggalkan Balasan