JABAR EKSPRES – Setelah melepas jabatannya sebagai Sekretaris Daerah Kota Cimahi, Dikdik S Nugrahawan kini mempersiapkan diri untuk maju dalam Pilkada Kota Cimahi.
Ia secara resmi mengakhiri karirnya sebagai ASN, menandai langkah awal dalam perjalanan politiknya. Dikdik mengungkapkan, tekadnya untuk membawa perubahan bagi kota Cimahi.
“Hari ini adalah hari terakhir saya sebagai ASN, besok sudah lepas. Artinya, saya sudah menjadi orang bebas,” ujar Dikdik di rumah pemenangan di Jalan Pesantren, Kel. Cibabat, Cimahi, Rabu (31/7).
Ketika ditanya alasan yang mendorongnya untuk terjun ke dunia politik, Dikdik menekankan pentingnya pembenahan di berbagai aspek di Kota Cimahi.
“Ada hal-hal yang harus kita benahi agar Cimahi ini dapat menjadi kota yang nyaman,” kata Dikdik.
Ia menambahkan, beberapa isu teknis akan menjadi fokus pemikirannya ke depan. Dalam pencalonannya, Dikdik menekankan komitmennya untuk membawa kebaikan bagi Kota Cimahi.
“Kalau ditanya strategi, dalam kontestasi pilkada, saya harus melihat dari sudut pandang masyarakat. Yang terbaik adalah memperjelas pemikiran saya untuk merubah Cimahi ini,” jelasnya.
Mengenai calon pasangannya dalam pilwalkot nanti, Dikdik belum menyebutkan nama, namun mengisyaratkan bahwa proses pemilihan masih berlangsung.
“Soal pasangan, saya kira sampai saat ini sedang berproses. Mudah-mudahan dalam waktu dekat kita beritahukan siapa yang menjadi pasangan,” tuturnya.
Ia berharap pasangan yang terpilih akan mengutamakan kepentingan masyarakat, dengan tujuan membawa perubahan bagi Cimahi. (Mong)