Posel ini dirancang memiliki ketahanan dan performa optimal untuk penggunaan sehari-hari dengan struktur dual rail hinge.
‘’folding edge diperkuat, sehingga perangkat ini lebih kokoh dari benturan,’’ cetusnya.
Untuk performa, tidak usah diragukan lagi. Dengan mengusung prosesor Snapdragon 8 Gen 3 smarphone ini memiliki kinerja CPU, GPU dan performa NPU terbaik dengan didukung oleh vapor chamber 1.6x untuk pengaturan suhu.
Samsung Galaxy Z Fold 6 kini sudah tersedia dengan varian 12GB/256GB dengan harga Rp26.499.000.
Sedagkan untuk kapasitas 12GB/512GB dan 12GB/1TB dibandrol Rp28.499.000 dan Rp31.999.000.
Untuk pilihan warna tersedia Crafted Black, White, Silver Shadow, Pink, dan Navy dengan promo dan bonus menarik selama masa pre-order hingga 30 Juli 2024. (yan).