JABAR EKSPRES, CIMAHI – Dikdik S Nugrahawan, resmi mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Sekertaris Daerah Kota Cimahi, Rabu (24/7/2024). Langkah tersebut diambil Dikdik guna mempersiapkan diri di Pilkada Kota Cimahi mendatang.
Hal ini juga menegaskan komitmennya untuk berpartisipasi aktif dalam kontestasi politik yang akan datang. Sekaligus menanggapi, pemberitaan yang muncul terkait dengan pernyataan dari Pj Walikota Cimahi.
“Saya telah mengajukan permohonan untuk pensiun dini atas permintaan sendiri. Alhamdulillah, permohonan saya diterima, dan SK pensiun saya diharapkan akan terbit pada awal Agustus,” kata Dikdik saat ditemui di Cimahi, Rabu (27/7).
BACA JUGA:Hadiri Prosesi Pemakaman Hamzah Haz, SBY: Kenangan Saya Cukup Indah
Selain itu, ia menuturkan bahwa sikap yang diambilnya ini merupkan bentuk profsionalismen dan keseriusan, serta kesiapannya untuk terjun ke dunia politik. Sebagai ASN yang bersikap netral.
Kemudian, Dikdik juga menyebut meski dirinya baru menalin komunikasi dengan beberapa partai polituk, namun mantan Sekda Cimahi tersebut optimis akan mendapat dukungan.
“Saya mohon dukungannya dari teman-teman dan masyarakat. Seluruh keluarga, baik inti maupun yang lain, memberikan dukungan penuh kepada saya dalam langkah ini,” kata Dikdik.
BACA JUGA:2 Korban Keracunan Makanan di KBB Masih Jalani Perawatan
Sementara itu, Dikdik mengungkapkan, bahwa keputusannya untuk maju dalam pilkada ini didorong oleh rasa tanggung jawab, dan keinginan untuk membangun Kota Cimahi agar lebih baik.
“Ini adalah saatnya Cimahi memanggil. Saya merasa terpanggil untuk berkontribusi lebih dalam pembangunan kota ini. Dukungan dari masyarakat dan keluarga adalah motivasi utama saya,” jelasnya.
Kemudian, dengan pengunduran dirinya tersebut, Dikdik menekankan bahwa pemilihan ini sangat penting, terutama untuk memilih calon yang berkualitas agar mampu memimpin dengan baik.
“Pemilihan ini bukan hanya tentang memilih satu orang, tapi tentang dampaknya bagi seluruh warga kota,” pungkasnya. (Mong)