Advan WorkPlus AMD Ryzen 5 6600H
Advan WorkPlus AMD Ryzen 5 6600H adalah laptop tangguh dan serbaguna yang dirancang untuk profesional, kreator konten, pekerja IT, dan gamer. Ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen 5 6600H, RAM 16GB, dan SSD 512GB, laptop ini hadir dengan layar 14 inci FHD IPS dan grafis AMD Radeon terintegrasi.
Fitur sensor sidik jari memberikan keamanan tambahan. Dengan bobot hanya 1,3 kg dan ketebalan 18 mm, laptop ini mudah dibawa ke mana saja. Engsel 180 derajatnya memungkinkan laptop dibentangkan rata, ideal untuk presentasi dan kolaborasi. Harga laptop ini mulai dari 7 jutaan.
Advan WorkPro Intel i5
Advan WorkPro adalah laptop yang dirancang untuk profesional, kreator konten, dan penggiat IT. Ditenagai oleh prosesor Intel Core i5 1035G7, RAM 8GB yang dapat di-upgrade, dan penyimpanan SSD 256GB, laptop ini juga memiliki layar 14 inci FHD IPS dan grafis Intel terintegrasi.
Desainnya ramping dan ringan dengan bobot hanya 1,2 kg dan ketebalan 16,8 mm, serta engsel 180 derajat yang berguna untuk presentasi dan kolaborasi. Laptop ini menawarkan kombinasi desain menarik, fitur lengkap, dan performa handal dengan harga mulai dari 5 jutaan.
Advan Soulmate Intel i3 Gen 11
Advan Soulmate adalah pilihan tepat bagi pelajar, pekerja, dan kreator konten yang membutuhkan laptop dengan performa mumpuni namun harga terjangkau. Ditenagai oleh prosesor Intel Core i3 generasi ke-11, RAM 8GB, dan penyimpanan SSD 256GB, laptop ini siap menangani berbagai aktivitas komputasi.
Desainnya yang tipis dan ringan dengan bobot hanya 1,4 kg memudahkan untuk dibawa ke mana saja. Layar 14 inci FHD IPS menghadirkan visual yang jernih dan tajam, nyaman digunakan dalam waktu lama. Fitur webcam dengan privacy shutter memastikan privasi Anda terjaga saat meeting online. Harga laptop ini mulai dari 5 jutaan.
Nah, itulah lima rekomendasi laptop Advan terbaru yang bisa Anda andalkan untuk kegiatan komputasi harian, mulai dari sekolah, kerja, hingga gaming.