Beras Nutri Zinc juga sudah diuji coba di wilayah Sukabumi dan berhasil menurunkan stunting dan mencegah stunting. Dalam satu kali konsumsi padi Nutri Zinc bisa memenuhi 40 persen kebutuhan zinc dalam tubuh.
Wage berharap program ini bisa terus berlanjut dan juga dikenal oleh masyarakat luas.
Turut hadir dalam panen perdana padi Nutri Zinc, Camat Bogor Barat, Dudi Fitri Susandi dan Kepala Kebun BSIP, Asep dan tak lupa kolaborasi ini melibatkan pentahelix dengan Badan Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Kementerian Pertanian (Kementan), akademisi, kelompok tani, Baznas Kota Bogor, IWAPI dan Perempuan Indonesia Maju. (YUD)