Apakah Aplikasi Cash Puzzle Benar-Benar Menguntungkan dan Terbukti Membayar?

JABAR EKSPRES – Pada kesempatan kali ini, saya akan membahas tentang aplikasi Bernama Cash Puzzle yang diklaim sebagai aplikasi penghasil uang.

Aplikasi ini telah tersedia di Play Store dan sudah diunduh oleh lebih dari 100.000 pengguna dengan rating 3,9 bintang. Mari kita telaah lebih dalam tentang bagaimana aplikasi ini bekerja dan apakah benar-benar bisa menghasilkan uang.

Setelah mengunduh aplikasi Cash Puzzle, kita dapat langsung memainkannya tanpa perlu melakukan pendaftaran atau mengundang teman. Untuk mendapatkan uang, kita cukup bermain game menyusun puzzle. Terdapat tiga puzzle yang bisa disusun dengan cara yang sederhana: menempatkan potongan puzzle pada tempat yang benar hingga gambar lengkap terbentuk.

Baca juga : Rahasia Cara Cepat Mendapatkan Koin di Hamster Kombat

Selain bermain puzzle, aplikasi ini juga menawarkan koin yang dapat dikumpulkan dengan menonton iklan. Sebagai contoh, setelah menonton satu iklan, saya mendapatkan 200 koin. Koin ini dapat dilipatgandakan hingga dua, tiga, atau lima kali dengan syarat menonton lebih banyak iklan. Semua koin yang terkumpul kemudian bisa ditarik menjadi uang tunai melalui metode pembayaran seperti Dana, OVO, GoPay, dan ShopeePay.

Koin yang dikumpulkan dapat ditukar dengan uang tunai. Misalnya, 868 koin setara dengan Rp130. Nominal penarikan yang tersedia mulai dari Rp30 hingga Rp1.000.000. Saya mencoba melakukan penarikan sebesar Rp30 dan Rp50, dan kedua transaksi berhasil dengan cepat masuk ke saldo Dana saya.

Namun, penarikan dengan nominal besar seperti Rp1.000.000 belum bisa saya pastikan apakah benar-benar membayar karena saya belum mencobanya. Bagi kalian yang sudah mengumpulkan saldo besar, silakan berbagi pengalaman di kolom komentar.

Aplikasi ini juga memiliki fitur tambahan seperti membuka level baru setelah menyelesaikan level tertentu. Untuk membuka fitur ini, kita juga perlu menonton iklan. Selain itu, ada peti hadiah yang dapat dibuka dengan menonton iklan, yang akan memberikan tambahan koin.

Meski aplikasi ini terbukti membayar untuk penarikan nominal kecil, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan:

  1. Ketergantungan pada Iklan: Untuk mendapatkan koin dan uang, kita harus menonton iklan dalam jumlah banyak. Hal ini bisa menghabiskan banyak data internet, terutama jika tidak menggunakan Wi-Fi.
  2. Ketidakpastian Pembayaran untuk Nominal Besar:Penarikan dalam jumlah besar belum bisa dipastikan apakah benar-benar membayar karena belum banyak pengguna yang melaporkan keberhasilannya.

Tinggalkan Balasan