JABAR EKSPRES – Agartha, sebuah konsep tempat bawah tanah yang menjadi topik perbincangan setelah disebut dalam serial NIGHTMARES AND DAYDREAMS karya Joko Anwar, kini ramai diperbincangkan di berbagai platform. Dalam serial tersebut, Agartha digambarkan sebagai tempat tinggal makhluk-makhluk aneh dan perusak yang berada di bawah permukaan bumi.
Joko Anwar, melalui cuitannya di X pada Minggu (16/06/24), mengklaim bahwa keberadaan Agartha adalah nyata. Ia mendorong penonton filmnya untuk mencari informasi lebih lanjut mengenai Agartha. Pernyataan ini memicu berbagai reaksi dan teori-teori baru terkait keberadaan Agartha.
Salah satu teori paling populer yang sering dikaitkan dengan Agartha adalah Teori Hollow Earth. Teori ini pertama kali diperkenalkan oleh Edmond Halley pada akhir abad ke-17. Halley menyatakan bahwa bumi berbentuk berongga dengan ruang interior yang cukup besar. John Cleves Symmes Jr. kemudian memperkuat teori ini dengan hipotesisnya yang diumumkan melalui Surat Edaran pada 10 April 1818. Meski teori ini tidak diterima secara ilmiah pada zamannya, namun masih sering muncul dalam diskusi-diskusi konspirasi terkait tempat bawah tanah seperti Agartha.
Selain itu, beberapa ajaran agama juga menyebutkan kemungkinan adanya kehidupan di bawah tanah. Dalam Islam, misalnya, Al-Qur’an Surat Taha Ayat 6 menyebutkan keberadaan sesuatu di bawah tanah. Tafsir Al-Wajiz menginterpretasikan bahwa yang dimaksud adalah segala sesuatu yang berada di perut bumi, termasuk mineral dan makhluk-makhluk lain. Konsep ini menguatkan teori bahwa Agartha mungkin memang ada, meskipun wujud makhluk yang tinggal di sana masih menjadi misteri. Agartha juga sering dikaitkan dengan Shambhala dalam ajaran Buddha.
Pembahasan mengenai Agartha juga membawa spekulasi tentang sosok makhluk yang tinggal di sana. Banyak yang mengaitkan Agarthan (penghuni Agartha) dengan sosok Yakjuj Makjuj dalam ajaran Islam atau Gog Magog dalam ajaran Kristen. Yakjuj Makjuj digambarkan sebagai manusia beringas yang membuat kerusakan di bumi dan kini dikurung di balik tembok tinggi oleh Raja Dzulqarnain. Namun, sosok Agarthan dalam serial NIGHTMARES AND DAYDREAMS digambarkan sebagai makhluk yang tersembunyi di bawah tanah, berbeda dengan deskripsi Yakjuj Makjuj.