MSL APP Kejar Bonus Besar Rekrut Member, Jadi Peluang Pencairan DANA?

JABAR EKSPRES – Aplikasi penghasil uang, MSL APP, kini tengah menggelar promo besar-besaran yang menawarkan bonus perekrutan untuk semua anggotanya.

Promo ini hanya berlaku hingga hari ini, Rabu, 12 Juni 2024. Di berbagai grup obrolan di media sosial, banyak yang membagikan tautan pendaftaran dengan kode referral masing-masing.

Beberapa anggota bahkan memberikan nomor HP dan menjanjikan cashback bagi yang mendaftar menggunakan tautan mereka. Motivasi utama para anggota adalah iming-iming bonus besar yang ditawarkan oleh MSL APP.

Bonus ini diberikan kepada anggota yang berhasil merekrut bawahannya ke level tertentu, mulai dari Rp65.000 hingga Rp39.600.000.

Baca juga : Awas! Aplikasi VML Ini Mirip BBH Penipuan dengan Modus Download Aplikasi Dapat Uang

Tak hanya itu, anggota baru yang direkrut juga dijanjikan bonus mulai dari Rp26.000 hingga Rp9.360.000. Ada juga program subsidi untuk karyawan yang ingin naik level, dengan tunjangan mulai dari Rp227.500 hingga Rp26.400.000, tergantung levelnya.

Promo perekrutan kumulatif yang menjanjikan satu akun kerja di level tertentu bagi karyawan yang bisa mengumpulkan sejumlah undangan semakin menambah daya tariknya.

Namun, meskipun semua promo ini terlihat sangat menggiurkan, perlu diwaspadai bahwa aplikasi yang menerapkan banyak bonus dan sering mengundur-undur pencairan dana seperti MSL APP bisa jadi merupakan tanda-tanda penipuan.

MSL APP memang masih bisa memberikan keuntungan untuk anggotanya saat ini, namun banyak yang menduga promo-promo tersebut hanya cara aplikasi untuk menarik lebih banyak uang dari anggota barunya. Semakin banyak anggota baru yang mendaftar, semakin banyak uang deposit yang masuk.

Sayangnya, risiko besar juga mengintai bagi anggota yang berani mendepositkan uang dalam jumlah besar. Potensi penipuan bisa terjadi sewaktu-waktu tanpa ada pemberitahuan.

Oleh karena itu, langkah aman yang bisa diambil adalah menarik semua uang yang ada dalam aplikasi ini dan berhenti merekrut anggota baru, agar tidak menjerumuskan orang lain ke dalam potensi penipuan.

MSL APP terus menjadi sorotan sejak aplikasi serupa, SKY, tiba-tiba melakukan penipuan beberapa waktu lalu. Setelah mengumumkan libur penarikan untuk semua anggotanya pada Rabu, 13 Juni 2024, di media sosial juga beredar informasi bahwa pencairan kelompok dana akan diundur hingga Juli 2024. Hal ini berarti tidak akan ada pencairan dana selama bulan Juni ini, meskipun bulan baru berjalan separuh.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan