Uji Emisi Gratis DLH Cimahi, Warga Antusias Periksa Kondisi Kendaraan

Pada hari pertama dan kedua, sebanyak 570 kendaraan telah menjalani uji emisi. Dari jumlah tersebut, sekitar 27 kendaraan tidak lolos uji emisi karena berbagai alasan.

Ternyata, tidak semua kendaraan tua yang gagal lulus uji emisi, bahkan ada beberapa kendaraan tahun 2013-2014 yang mungkin gagal karena kurangnya perawatan yang optimal.

“Kita juga di sini ada tim dari beberapa Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) kendaraan bermotor. Seperti dari Daihatsu,Toyota, dan lainnya,” terang Ario.

Sehingga, lanjut Ario, masyarakat yang akan melakukan uji emisi dapat berkonsultasi langsung dengan mekanik yang disediakan secara gratis.

“Masyarakat yang akan melakukan uji emisi juga bisa berkonsultasi langsung dengan mekaniknya seperti itu kita semua disediakan gratis di sini,” pungkasnya. (Mong)

Writer: Firman Satria

Tinggalkan Balasan