“Masukan HPDKI juga ada aset di Bubulak itu 1,3 hektar juga yang belum manfaatkan. Lahan kosong itu bisa menjadi etalase buat para peternak untuk menampilkan produk hewan ternaknya,” tutur Sendi.
“Sehingga orang yang mau membeli atau ingin tahu mengenai kambing domba ada tempatnya,” lanjut dia.
Sementara itu, Ketua HPDKI Kota Bogor, Diaz Yudha berharap dengan kedatangan Sendi Fardiansyah bisa memberi harapan baru kepada para peternak di Kota Bogor.
“Sebagai pengurus HPDKI Kota Bogor, saya merasa selama ini memang Alhamdulillah berdiri sendiri. Walaupun sebenarnya itu menjadi tanggung jawab Nasional. Karena apa? Dengan banyaknya peternakan, pasti secara tidak langsung akan menstabilkan harga pangan,” ujarnya.
Untuk itu, pihaknya sangat berharap sosok pemimpin Kota Bogor yang baru bisa memprioritaskan dan menggali potensi yang dimiliki para peternak.
“Insya Allah kedepannya mungkin di kepemimpinan Kang Sendi atau lainnya, bisa maju dan saya berharap pemimpin kedepan itu bisa lebih meluruskan peternak-peternak yang ada di Kota Bogor,” tandas Diaz. (YUD)