Kisah Pernikahan Beda Usia 40 Tahun di Jawa Barat Viral di Media Sosial

JABAR EKSPRES – Pernikahan seorang gadis desa dengan pria yang lebih tua 40 tahun di Jawa Barat tengah menjadi sorotan publik. Kisah ini menjadi viral di media social yang menimbulkan beragam reaksi dari warganet.

Kisah pernikahan ini pertama kali mencuri perhatian publik ketika diunggah oleh akun TikTok @noviar56 dan kemudian diunggah ulang oleh akun Instagram @undercover.id.

Baca juga : Polisi dan Komnas PA Minta Netizen Tak Sebar Video Viral Ibu Lecehkan Anak, Bisa Kena Hukum

Dalam video yang viral tersebut, terlihat pasangan pengantin dengan perbedaan usia 40 tahun ini sedang duduk di pelaminan mengenakan busana putih.

Pengantin pria, Jumar Muaamar, seorang pemilik toko emas, menikahi Amelia pada 1 Mei 2024 di Desa Bagawat, Kecamatan Selajambe, Kuningan, Jawa Barat.

Momen pernikahan mereka menampilkan Jumar yang berjalan menuju lokasi pernikahan bersama keluarga, disambut dengan kalungan bunga melati oleh keluarga mempelai wanita.

Amelia, mengenakan busana adat Sunda berwarna putih, kemudian bergabung untuk menjalani akad nikah dan resepsi.

Reaksi dan Komentar Warganet

Video pernikahan mereka telah mendapatkan ribuan likes dan komentar dari warganet. Ada yang memberikan dukungan, namun tak sedikit pula yang memberikan komentar negatif.

Salah satu pengguna Instagram, memberikan ucapan selamat, “Mau umurnya beda jauh yang penting Sakinah Mawwadah Warohmah sak lawase.”

Sementara itu, ada juga yang menambahkan informasi tentang status keluarga mempelai wanita, “Info aja ini keluarga pengantin perempuan juga bukan orang biasa, mereka sama-sama orang terpandang di desanya.”

Namun, ada juga komentar yang lebih skeptis. Seperti yang diungkapkan salah satu pengguna, “Yg dilihat perempuan apa ya ke lakinya?”

Menanggapi viralnya pernikahan tersebut, Amelia Srirahayu melalui akun TikToknya @ameliasrirahayu_ membagikan reaksinya.

Dalam videonya, Amelia menjelaskan bahwa dia dan suaminya hanya berusaha menjalani takdir yang diberikan Tuhan.

Dia mengakui bahwa banyak warganet yang memberikan komentar pedas, namun dia tetap berusaha tegar dengan dukungan dari keluarga dan teman-temannya.

Baca juga : Klarifikasi Leader Aplikasi MSL GROUP “SURAT BUPATI PALSU!”

Amelia juga mengungkapkan bahwa meskipun dia mendapatkan banyak hujatan, dukungan dari orang tua, suami, dan teman-temannya membuatnya lebih kuat.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan