JABAR EKSPRES – Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat (Jabar), Bey Triadi Machmudin menegaskan bahwa Ia tak akan maju dalam Pemilihan Gubernur 2024.
Hal ini diungkapkan Bey usai Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Demokrat Jabar mengunjunginya pada Selasa, 14 Mei 2024 kemarin di Gedung Sate Bandung.
“Kami menyambut baik kunjungan Pak Anton (Ketua DPD Demokrat Jabar) dan jajarannya. Selain menyampaikan sama-sama ingin memajukan Jawa Barat, Pak Anton juga menanyakan apakah saya akan maju dalam pilkada nanti (Pilgub 2024),” ucapnya, Rabu (15/5).
Setelah mendapatkan pertanyaaan tersebut, Bey mengaku bahwa dirinya hanya akan bertugas sesuai amanat yang diberikan yakni sebagai Pj Gubernur Jabar.
“Saya jawab bahwa saya itu bertugas sesuai dengan yang diberikan kepada saya yaitu saya bertugas di Jabar hanya sampai gubernur definitif nanti terpilih. Jadi saya tidak akan maju dalam pilkada,” ungkapnya.’
BACA JUGA: ‘Si Herang’ Habisi Nyawa Ibu Kandung di Sukabumi, Hasil Autopsi Ungkap Ini
Sementara disinggung soal alasan dari Demokrat Jabar menanyakan hal tersebut, Bey menuturkan hal tersebut hanya sebatas pertanyaan biasa, sebab Demokrat menilai selama ini dirinya telah bekerja dengan baik.
“Dia hanya (Ketua DPD Demokrat Jabar) hanya menyampaikan sudah bekerja dengan baik, kenapa tidak dilanjutkan. Tapi saya jawab karena pertama saya tidak ada keinginan untuk maju menjadi gubernur definitif, dan saya hanya akan bekerja sebaik mungkin sampai akhir masa jabatan saya sebagai PJ selesai,” pungkasnya.
Sebelumnya, Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Barat (Jabar) Anton Sukartono Suratto, mengaku telah menanyakan secara langsung kepada Penjabat (Pj) Gubernur Bey Triadi Machmudin terkait minatnya untuk maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024 nanti.
Anton menyebut, pertanyaan tersebut dilontarkan saat DPD Partai Demokrat Jabar mengunjungi Gedung Sate untuk bersilaturahmi dengan orang yang saat ini menjadi nomor satu di Jabar
“Hari ini kita dalam rangka memperkenalkan diri udah di Bandung ingin tahu siapa sih Pj (Gubernur Jabar) itu dan ke depan bagaimana,” katanya usai melakukan audiensi sekaligus silaturahmi bersama Pj Gubernur Jabar, di Gedung Sate Bandung, Selasa (14/5). Kemarin