Hengky Kurniawan Ramaikan Penjaringan Balon Bupati Bandung Barat

JABAR EKSPRES – Mantan Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon bupati (Balonbup) Kabupaten Bandung Barat melalui DPD PDI Perjuangan Jawa Barat.

Sebelumnya, nama mantan Bupati Bandung Barat itu tidak terdaftar dalam penjaringan yang dilakukan DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bandung Barat. Pasalnya, tidak mengembalikan formulir hingga pendaftaran ditutup.

Namun, pada Selasa, 30 April 2024 kemarin, Hengky Kurniawan secara resmi menyerahkan formulir pendaftaran Balonbup ke kantor DPD PDIP Jawa Barat.

“Sebelumnya saya memang mempersiapkan berbagai hal untuk ikut kembali di Pilkada Bandung Barat, dan kemarin saya mendaftar sebagai Balonbup ke DPD PDIP Jawa Barat,” kata Hengky Kurniawan saat dikonfirmasi, Jumat (3/5/2024).

BACA JUGA: Megahnya Tol Cisumdawu Rusak Akibat Terminal Liar Cileunyi

Ia menjelaskan, sebelum melakukan pendaftaran, pihaknya terlebih dahulu melakukan beberapa persiapan. Selain meminta restu dari keluarga, kesiapan yang lainya adalah menyiapkan sejumlah solusi untuk permasalahan yang ada di KBB ketika terpilih menjadi bupati kembali.

“Termasuk saya pun sudah berkomunikasi dengan para tokoh partai untuk berkoordinasi terkait pemenangan dalam Pilkada 2024 mendatang,” ucapnya.

Selama menjabat sebagai bupati Bandung Barat, diakui Hengky Kurniawan banyak sejumlah PR yang harus diselesaikan. Karena itu, dirinya bertekad mencalonkan kembali di Pilkada KBB 2024.

“Saya selama menjadi bupati menginventirisir sejumlah persoalan yang harus diselesaikan di Kabupaten Bandung Barat kedepannya,” bebernya.

“Dengan begitu, mewujudkan Kabupaten Bandung Barat yang maju akan terealisasi,” sambungnya.

BACA JUGA: Suhu Udara di Jabar Terasa Lebih Panas, Ini Penyebabnya Kata BMKG

Lebih lanjut ia mengatakan, Kabupaten Bandung Barat merupakan wilayah yang memiliki banyak potensi ekonomi baik dari pertanian, peternakan, industri, wisata dan yang lainnya.

“Apalagi Kabupaten Bandung Barat berasa di tengah-tengah Jawa Barat dengan aksesibilitas antara satu tempat dan tempat lainnya mudah terkoneksi. Terlebih adanya stasiun KCIC yang ada di Padalarang,” tuturrnya.

“Tentu para wisatawan yang datang pun ke Kabupaten Bandung Barat mudah untuk menuju kawasan wisata baik yang berada di Lembang maupun di selatan,” tambahnya.

Ia menegaskan, selama menjadi bupati Bandung Barat ada semangat dan optimisme yang selalu dijaga agar Bandung Barat menjadi wilayah yang maju dalam berbagai aspek.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan