Hasil Survei ICRC, Mencuat Tiga Nama Para Kandidat Calon Wali Kota Banjar

JABAR EKSPRES – Lembaga Ide Cipta Research and Consulting (ICRC) telah merilis hasil survei di Kota Banjar untuk sosok para calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar pada Pilkada November 2024 mendatang.

Survei ICRC ini dilakukan dengan sampel sebesar 420 responden dengan penarikan sampel yang digunakan adalah multistage random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara tatap muka menggunakan kuesioner.

Survei ICRC itu digelar pada periode 19 hingga 24 Januari 2024 dengan meliputi 4 kecamatan yakni Banjar, Purwaharja, Pataruman, dan Langensari.

Hasilnya, untuk elektabilitas dari nama-nama calon yang diprediksi akan maju pada Pilkada Kota Banjar periode 2024-2029, nama yang sering muncul adalah Nana Suryana Mahesa dengan elektabilitas 25,7 persen, Dadang Ramdhan Kalyubi 15 persen dan Bambang Hidayah 7,6 persen.

Sementara nama-nama seperti Irma D. Bastaman, Akhmad Dimyati, Sudarsono dan Atet Sihombing elektabilitasnya masih di bawah 5 persen.

“Dari pertanyaan tertutup itu, ada hal yang unik di mana, nama Bambang Hidayah muncul di urutan 3 besar. Ini diprediksi akan menjadi the rising star pada Pilkada Banjar,” ujar Direktur Eksekutif ICRC Hadi Suprapto Rusli dalam keterangannya seperti dikutip dari laman jpnn.com, Senin 12 Februari 2024.

BACA JUGA: 5 Cara Warga Manfaatkan APK Baliho Bekas Kampanye

Nana Suryana Mahesa sendiri merupakan mantan Wakil Wali Kota Banjar periode 2018-2023, Nana merupakan wakil dari Ade Uu Sukaesih. Nana Suryana Mahesa merupakan Ketua DPC Partai PDI Perjuangan Kota Banjar. Ia juga sempat menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Banjar periode 2014-2019.

Sementara itu, Dadang Ramdhan Kalyubi merupakan Ketua DPRD Kota Banjar yang kini masih aktif. Ia juga menjabat sebagai Ketua DPD Partai Golkar. Kolonel Inf (Anumerta) Raden Ibing Kalyubi ayahanda Dadang Ramdhan Kalyubi, semasa hidupnya menjadi Ketua DPRD Kabupaten Ciamis 3 periode, begitupun sekarang Dadang menjadi Ketua DPRD Kota Banjar telah menjabat sebagai Ketua DPRD Banjar yang ketiga kalinya.

Sosok ketiga yang masuk tiga besar hasil survei untuk calon wali kota adalah Bambang Hidayah. Elektabilitasnya terus merangkak naik meskipun ia baru seumur jagung menyelami dunia politik di Kota Gerbang Jawa Barat itu.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan