Buruan Akses Dashboard Kartu Prakerja untuk Daftar Gelombang 63

JABAR EKSPRES – Segera akses dashboard Kartu Prakerja untuk daftar gelombang 63 yang akan dibuka dalam waktu dekat ini.

Kabar gembira untuk seluruh masyarakat Indonesia, terutama bagi Anda yang ingin meningkatkan skill secara gratis.

Sebab, program Kartu Prakerja sudah dibuka lagi di tahun ini untuk pendaftaran gelombang 63.

Bagi Anda yang berminat mengikuti program ini, silakan segera akses dashboard Kartu Prakerja secara online di www.prakerja.go.id.

Pendaftaran akun Kartu Prakerja sudah dibuka sejak awal bulan Januari 2024. Jadi, Anda sudah bisa mengaksesnya sekarang juga.

BACA JUGA: Kartu Prakerja Gelombang 63 Dibuka, Insentif Masih Rp4,2 Juta?

Pembuatan akun tersebut akan memudahkan Anda ketikan melakukan pendaftaran gelombang yang akan dibuka.

Jika Anda belum pernah mendaftar atau membuat akun Kartu Prakerja sebelumnya, ikuti langkah-langkah berikut:

Cara Akses Dashboard Kartu Prakerja

  1. Persiapkan perangkat HP atau komputer dengan koneksi internet yang stabil.
  2. Akses dashboard Kartu Prakerja.
  3. Buat akun dengan mengklik “Daftar Sekarang” di pojok kanan atas.
  4. Isi data sesuai KTP, termasuk nama, alamat email, dan password pada kolom yang disediakan.
  5. Periksa email untuk aktivasi akun dari Kartu Prakerja.
  6. Pembuatan akun Kartu Prakerja selesai.

Berikut langkah-langkah untuk melakukan pendaftaran dan bergabung di gelombang 63 dengan akses dashboard Kartu Prakerja.

  • Akses dashboard Kartu Prakerja.
  • Masukkan email dan password yang telah dibuat sebelumnya.
  • Isi NIK KTP dan tanggal lahir pada kolom yang disediakan dalam sistem.
  • Isi data diri pada formulir, termasuk nama lengkap, alamat email, alamat tempat tinggal, alamat domisili, pendidikan, status kebekerjaan, dan unggah foto KTP.
  • Masukkan nomor telepon dan kode OTP yang dikirimkan melalui SMS oleh pihak Kartu Prakerja.
  • Ikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar selama sekitar 25 menit.
  • Tunggu email pemberitahuan setelah menyelesaikan tes.
  • Klik “Gabung” untuk mengikuti seleksi Kartu Prakerja.

BACA JUGA: Simak Cara Dapatkan Saldo DANA Gratis Rp600 Ribu dari Program Pemerintah

Sebagai informasi tambahan, pihak Manajemen Pelaksana hanya akan meloloskan pendaftar yang sudah memenuhui syarat berikut ini.

Syarat Daftar Kartu Prakerja 2024

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan