Pendaftaran Akun Kartu Prakerja 2024 Sudah Dibuka, Segera Daftar Sekarang!

JABAR EKSPRES – Pendaftaran akun Kartu Prakerja tahun 2024 sudah dibuka, segera daftar di link resmi www.prakerja.go.id berikut ini.

Manajemen Pelaksana telah mengumumkan terkait pembukaan pendaftaran akun Kartu Prakerja tahun 2024.

Bagi Anda yang belum memiliki akun Prakerja, bisa langsung membuat terlebih dahulu melalui link resmi.

“Belum punya akun Prakerja? Pendaftarannya sudah dibuka lagi nih Sob! Langsung meluncur ke www.prakerja.go.id dan klik “Daftar Sekarang” untuk buat akun kamu sekarang juga!,” tulis Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja, sebagaimana mengutip dari Instagram @prakerja.go.id.

Meskipun pemerintah secara resmi belum membuka pendaftaran gelombang program Prakerja di tahun 2024 ini, tetapi Anda bisa membuat akun terlebih dahulu.

Dengan membuat akun sebelum pendaftaran gelombang dibuka, akan memudahkan Anda ketika pendaftaran sudah dibuka.

Berikut ini beberapa keuntungan bagi Anda yang sudah memiliki akun Prakerja.

  • Bisa gabung gelombang seleksi Prakerja jika kamu memenuhi persyaratan.
  • Akses gratis pembelajaran mandiri di program #TalentaAllIndonesia pada topik AI, Data, atau Cybersecurity dengan kurikulum berstandar industri.
  • Bisa beli pelatihan gratis dan biaya rendah pada festival pelatihan bulanan.
  • Akses rekomendasi pekerjaan dari job platform Pintranya, Jobstreet, Karir.com, dan TopKarir.

Bagi Anda yang ingin membuat akun Prakerja tahun 2024, silakan daftar melalui link berikut ini.

Cara Buat Akun Kartu Prakerja

  1. Akses link resmi untuk membuat akun Prakerja melalui prakerja.go.id.
  2. Kemudian, klik “Daftar” di pojok kanan atas.
  3. Masukkan alamat email aktif, password baru, dan konfirmasi password baru.
  4. Lalu klik “Daftar”.
  5. Setelah itu, Anda akan menerima notifikasi via email.
  6. Silakan buka email, lalu lakukan verifikasi.
  7. Pendaftaran akun Prakerja berhasil.

Jika Anda telah memiliki akun, Anda bisa lebih gampang untuk daftar gelombang Prakerja ketika sudah resmi dibuka.

Untuk informasi mengenai pembukaan pendaftaran gelombang Prakerja, Anda bisa pantau terus media sosial Kartu Prakerja.

Pendaftaran Kartu Prakerja di tahun 2024 ini akan dibuka dalam waktu dekat ini dengan berbagai keuntungan.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan