BANDUNG, JABAR EKSPRES – CV Sinar Jaya gelar kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) sebagai ungkapan rasa terimakasih atas kerja sama yang telah terjalin selama 30 tahun terhadap masyarakat Minang terkhusus Kabupaten Tanah Datar.
Dalam kegiatan yang digelar di Hotel Horrison, Kota Bandung, Sabtu 28 Oktober 2023, CV Sinar Jaya memberikan bantuan Lampu Penerangan Jalan LED Solar Cell sebanyak 70 unit yang akan dipasang di Nagari Atar, Kecamatan Padang Ganting sebanyak 60 Unit dan 10 Unit di Nagari Padang Ganting, Kecamatan Padang Ganting.
Menanggapi hal ini, Wali Nagari Atar, Halyu Pardi menuturkan, dirinya mengucapkan terimakasih atas bantuan yang telah diberikan oleh perusahaan tersebut, dalam membantu proses berkembangnya wilayah tersebut.
“Kami sangat berterima kasih sekali kepada CV Sinar Jaya yang telah memberi kontribusi yang sangat besar kepada Nagari kami yaitu Nagari Atar, dengan itu kami bangga sekali bisa diberikan bantuan ini,” ujar Halyu.
Dirinya berharap, CV Sinar Jaya bisa terus berkontribusi dalam memberikan bantuan terhadap pemenuhan fasilitas umum, terkhusus di wilayah pelosok desa.
BACA JUGA: Peran Krusial Ayah Guna Cegah Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak
“Saya selaku perwakilan dari pemerintahan Nagari, semoga CV Sinar bisa terus bersinergi di bidang usahanya, dan kita bisa terus bekerja sama selalu,” ucapnya.
Dalam kesempatan ini, turut diberikan gelar nama bertajuk Sutan Rangkayo Basa kepada Direktur CV Sinar Jaya, Hasan Permana. Hal ini berikan atas dedikasi dirinya yang turut andil dalam memajukan wilayah Nagari Atar.
Gelar Sutan Rangkayo Basa merupakan bentuk pengakuan atau penerimaan yang diberikan oleh masyarakat Minang terhadap orang yang ikut berperan dalam kemajuan daerah tersebut.
Dalam Hal ini, Wakil Direktur CV Sinar Jaya, Tina Hasan menuturkan, kegiatan ini merupakan bentuk rasa cinta pihaknya terhadap para pelaku usaha yang berasal dari Nagari Atar, yang telah menjalin bisnis selama 30 tahun.
“Ini merupakan rasa cinta kami sebagai satu ikatan bisnis dan ikatan teman, saudara dan keluarga kepada pelaku bisnis percetakan dan fotocopy yang khususnya berasal dari Nagari Atar,” jelasnya.