Pastikan Dimasak Merata, Ini Bahaya Konsumsi Daging Ayam Mentah!

JABAR EKSPRES – Mengonsumsi daging ayam mentah diketahui dapat menyebabkan beberapa bahaya serius bagai kesehatan karena adanya berbagai jenis bakteri, virus, dan parasit.

Menghindari berbagai bahaya tersebut, penting untuk memastikan ayam yang kamu konsumsi matang merata dan sempurna.

Daging yang dipasak secara merata dan sempurna diketahui dapat membunuh berbagai jenis bakteri, virus maupun parasit.

BACA JUGA: Ketahui Bahaya dari Konsumsi Permen Secara Berlebih!

Ketahui beberapa bahaya konsumsi daging ayam mentah, berikut di antaranya:

Bahaya Konsumsi Daging Ayam Mentah

  • Keracunan Makanan

Daging ayam mentah dapat terkontaminasi oleh bakteri seperti Salmonella, Campylobacter, dan E. coli. Konsumsi daging ayam mentah yang terkontaminasi dapat menyebabkan keracunan makanan dengan gejala seperti mual, muntah, diare, dan demam.

  • Infeksi Parasit

Daging ayam mentah juga dapat mengandung parasit seperti Toxoplasma gondii dan Trichinella spiralis. Konsumsi daging yang terinfeksi parasit ini dapat berbahaya hingga menyebabkan infeksi serius pada manusia.

BACA JUGA: Bahaya Konsumsi Kopi Secara Berlebihan, Mulai Dari Gangguan Tidur Hingga Gangguan Mental!

  • Infeksi Virus

Virus seperti virus avian influenza (flu burung) dapat ditemukan pada daging ayam mentah. Meskipun kasus infeksi manusia dari konsumsi daging ayam yang terinfeksi virus avian influenza relatif jarang, infeksi ini dapat berakibat fatal.

  • Risiko Salmonellosis

Salmonella merupakan sebuah bakteri yang sering ditemukan pada daging ayam mentah. Konsumsi daging ayam mentah atau setengah matang yang terkontaminasi Salmonella dapat berbahya seperti menyebabkan salmonellosis, yang dapat mengakibatkan gejala serius seperti diare berat, dehidrasi, dan dalam kasus parah, bahkan kematian.

  • Penularan Zoonosis

Konsumsi daging ayam mentah juga dapat meningkatkan risiko penularan zoonosis, merupakan penyakit yang dapat ditularkan dari hewan ke manusia. Ini termasuk berbagai infeksi bakteri dan parasit yang dapat berasal dari unggas.

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan