JABAR EKSPRES – Simak tanggal pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 62 yang akan dibuka bulan Oktober 2023.
Manajemen Pelaksana (PMO) akan membuka pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 62 di awal bulan Oktober ini.
Sebagaimana diketahui, program Kartu Prakerja dibuka oleh pemerintah secara resmi pada bulan April 2020.
Sasaran penerima program Kartu Prakerja ini bagi para pekerja, pencari kerja, serta pelaku usaha mikro yang ingin meningkatkan skill.
Selain untuk meningkatkan skill, para peserta juga akan mendapatkan manfaat dari insentif setelah menyelesaikan pelatihan senilai Rp700.000.
BACA JUGA: Siap-Siap! Kartu Prakerja Gelombang 62 Dibuka, Ini Tips Agar Lolos Seleksi
Para peserta juga akan mendapatkan sertifikat pelatihan yang bisa digunakan untuk melamar kerja atau kepetingan lainnya.
Untuk saat ini pihaknya akan kembali membuka pendaftaran Kartu Prakerja untuk gelombang 62.
Lantas, kapan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 62 akan dibuka? Apakah benar akan dibuka pada awal Oktober 2023?
Simak terus artikel ini untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai jadwal pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 62.
Manajemen Pelaksana telah menetapkan jadwal pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja untuk setiap gelombangnya.
Pihaknya akan membuka pendaftaran gelombang Prakerja setiap dua minggu sekali di hari Jumat.
BACA JUGA: Kartu Prakerja Gelombang 62 Dibuka Hari Ini? Begini Cara Daftar Lewat HP
Sebagai informasi, Kartu Prakerja gelombang 61 telah dibuka pada tanggal 22 September 2023.
Jika melihat dari skema jadwal pembukaan, pendaftaran gelombang 62 akan dibuka pada hari Jumat, 6 Oktober 2023.
Bagi Anda yang berminat mengikuti program ini untuk pendaftaran gelombang 62, silakan langsung melakukan pendaftaran melalui dashboard prakerja.go.id.
Namun, sebelum klik gabung, silakan Anda membuat akun terlebih dahulu bagi yang belum membuat akun.
Cara buat akun Kartu Prakerja
– Akses link resmi www.prakerja.go.id.
– Buat akun dengan klik “Daftar Sekarang” di Pojok kanan atas.
– Isi nama lengkap, email, dan password pada kolom yang tertera di sistem.
– Setelah itu, sialakn cek email masuk untuk aktivasi akun.
– Pembuatan akun sudah berhasil.
Setelah pembuatan akun berhasil dilakukan, Anda bisa langsung gabung gelombang 62 untuk mengikuti proses seleksi.