10 Rekomendasi Wisata Favorit di Cianjur Dari Petualangan Seru Hingga Healing

JABAR EKSPRES – Memperinganti Maulid Nabi yang jatuh pada hari Kamis 28 September 2023, akan menjadi liburan akhir pekan yang panjang. Untuk kamu yang belum punya rencana, bisa gunakan rekomendasi ini untuk menjelajah keindahan wisata Favorit wisatawan di Cianjur.

Ada 10 lokasi wisata yang menjadi favorit wisatawan saat mengunjungi Cianjur. Mulai dari wisata air berupa curug atau air terjun, pegunungan, perkebunan, taman hingga pantai.

Kamu bisa menyesuaikan dengan bugjed dan seleramu, akan lebih seru bisa mengunjungi lokasi wisata bersama keluarga atau sahabat-sahabat kamu.

Baca juga : Rahasia Keindahan Menawan Danau Leuwi Soro Cianjur, Destinasi Wisata Instagramable yang Menggoda

Cianjur memiliki banyak lokasi wisata yang menawarkan keindahan alamnya, kesejukan udaranya dan keramahan penduduk lokalnya. Selain itu wisata kuliner di Cianjur juga bisa memberikan kamu kepuasan dalam petualangan kenikmatan.

Karenanya segera masukan Cianjur menjadi salah satu destinasi untuk kamu kunjungi dalam liburan akhir pekan ini. Berikut 10 wisata di Cianjur yang merupakan favorit wisatawan dilansir dari laman traveloka.

1. Gunung Gede Pangrango

Gunung Gede Pangrango merupakan rekomendasi yang pertama, untuk kamu yang menyukai tantangan, mendaki gunung yang satu ini akan sangat memberikan pengalaman yang menarik.

Meski kamu yang bukan pendaki profesional, kamu akan tetap aman mendaki gunung yang satu ini, karena ketinggiannya hanya sekitar 3000 meter di atas permukaan laut dengan medan yang tidak terlalu sulit.

Sepanjang perjalanan ke puncak, kamu akan disuguhkan dengan berbagai lanskap yang berbeda-beda, mulai dari air terjun hingga mata air panas akan menambah kekagumanmu terhadap objek wisata di Cianjur satu ini.

Jangan lupa untuk mempersiapkan kondisi fisikmu saat akan mendaki gunung, karena akan bbanyak tantangan seru seperti udara yang dingin serta jalur yang menanjak curam.

Persiapkan juga peralatan mendaki serta tenda. Sewaktu-waktu jika cuaca kurang bagus, kamu bisa menunda perjalanan dan berkemah di Alun-Alun Suryakencana yang dikelilingi bunga edelweis nan cantik.

2. Curug Citambur

Wisata air terjun di Cianjur menjadi amat populer karena banyaknya curug yang tersembunyi dengan keindahan alam luar biasa. Salah satunya adalah Curug Citambur dengan tiga tingkat air terjun yang memukau.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan