Stiker Wajah Gibran Rakabuming Mejeng di Angkutan Kota Kabupaten Bandung

JABAR EKSPRES – Wajah Gibran Rakabuming banyak terpampang di bagian kaca belakang angkutan kota (angkot) di Kabupaten Bandung.

Gambar wajah Gibran ini terpampang pada ratusan angkot di jalur Soreang-Banjaran, Soreang-Leuwipanjanh, Banjaran-Tegalega, Banjaran-Pangalengan, Dayeuhkolot-Buahbatu,Daeyuhkolot-Tegalega, Ciparay-Tegalega dan Cileunyi-Nagreg. Semua memasang gambar wajah Gibran pada kaca belakang angkotnya dengan tulisan “Pemimpin Muda Untuk Indonesia Raya, Mas Gibran”.

Andri (42) salah seorang pengemudi angkot di Kabupaten Bandung mengaku dihampiri anak muda yang meminta angkot yang biasa ia bawa kaca bagian belakangnya dipasangi wajah Gibran Rakabuming.

“Beberapa minggu lalu, ada beberapa anak muda yang minta tolong untuk memasang stiker mas Gibran dan saya persilahkan saja. Karena saya juga ngefans kok sama mas Gibran” kata Andri di Soreang, Rabu 20 September 2023.

Dilain tempat, sejumlah anak muda tampak berselfie dengan angkot berstiker wajah Gibran. Kurniawan (25) mengaku mengagumi sosok Gibran yang menurutnya adalag figur milenial lulusan Universitas di Australia dan Singapura. Ia berharap Gibran bisa ikut berpartisipasi pada Pilpres 2024 mendatang.

“Gibran adalah pemimpin muda yang berpendidikan tinggi, lulusan luar negeri tapi mau turun ke bawah mendengarkan keluh kesah dan aspirasi masyarakat serta banyak inovasi yang membangun, terbukti saat Gibran memimpin kota Solo saat ini.” kata Kurniawan.

Tinggalkan Balasan