JABAR EKSPRES – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memuji Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, usai menyopirinya menggunakan kendaraan taktis (rantis) Maung di PT Pindad Bandung, Jawa Barat, Selasa, (19/9).
Jokowi menyebut Prabowo menyetir sangat bagus. Selain itu, kendaraan produksi PT Pindad tersebut juga sangat mulus dikendarai di jalanan.
”Mulus, bagus, yang nyetir juga bagus,” kata Jokowi.
Menanggapi jawaban Jokowi, Prabowo langsung merendah. Ia mengaku tadi saat menyetir masih tersendat-sendat tidak mulus.
”Tersendat-sendat dikit,” kata Prabowo menimpali.
Beberapa kali momen keakraban kedua pemimpin ini sering terlihat. Prabowo tercatat sudah tiga kali menyopiri Jokowi dengan kendaraan yang sama, yaitu saat Rapim Kemhan 2023, kunjungan Jokowi ke PT Pindad di Malang dan terakhir kunjungan ke PT Pindad di Bandung.
Rantis Maung sendiri adalah nama khusus diberikan oleh Jokowi untuk mobil buatan dalam negeri iniSelesai meninjau, Presiden RI menyampaikan bahwa PT Pindad mengalami perkembangan yang sangat luar biasa cepatnya.
“Kalau saat lalu kita meninjau yang di Turen, Malang, untuk peluru dan amunisi. Sekarang kita melihat di sini yang berkaitan dengan kendaraan tempur,” kata Presiden.
Di tahun 2022, disebutkan Presiden Jokowi bahwa PT Pindad berada pada peringkat rangking ke-79 sebagai perusahaan pertahanan. Dan diperkirakan tahun 2024 tahun ini bisa masuk angka 60, kemudian 2025 sudah masuk di top 50.
”Jadi progresnya kelihatan,” tanggap Presiden Jokowi.
Saat ditanya hasil produksi PT Pindad pertahun, Direktur Umum PT Pindad (Persero) Abraham Mose menyatakan bahwa di tahun 2022 sekitar 25 triliun, dan di tahun 2023 mengalami peningkatan sekitar 27 triliun.