Kamera utama Quad 64 MP, 12 MP (ultrawide), 5 MP (depth), 5 MP (macro), dan kamera depan 32 MP.
Galaxy S Series
Untuk di tahun 2023 ini, Galaxy S Series menjadi seri yang paling digemari oleh banyak orang. Selain dari kualitas kameranya, desain HP serta fitur-fitur canggih yang tertanam juga menjadi dorongan besar dalam pemasaran produk yang satu ini.
Selama 2023, ada tiga model yang menjadi penglaris Samsung, mulai dari S21, S22, dan yang paling terbaru, yakni S23.
Untuk harga dari series-series S terbaru ini juga perlu mengeluarkan banyak uang, karena harga pasarnya mulai pada angka Rp10 jutaan per model. Bahkan untuk Galaxy S23 dan tingkatannya, dijual pada harga Rp20 jutaan.
BACA JUGA: Cara Beli iPhone 15: Apakah Waktunya Untuk Upgrade dari iPhone 13?
Namun, harganya sesuai dengan seluruh fitur-fitur yang sudah tertanam pada ponsel pintar buatan Korea Selatan tersebut. Misalkan, Samsung Galaxy S23 Ultra 5G memiliki kamera utama dengan 200 MP, yang dikatakan bisa mengambil gambar bulan secara jernih.
Bisa juga digunakan untuk mengambil gambar idola dari jarak jauh saat menonton konser. Sudah banyak bukti-buktinya yang bertebaran di dunia maya!
Galaxy Z Series (Flip dan Fold)
Pada series ini, Samsung memberikan tampilan yang berbeda dari biasanya. Menggabungkan konsep smartphone dengan ponsel lipat yang menjadikannya Galaxy Z Flip dan Galaxy Z Fold.
Galaxy Z Fold, memiliki fitur yang lebih memudahkan untuk pekerjaan dan melakukan multi-tasking. Harga Z Fold sendiri dibanderol dari harga Rp13 jutaan hingga Rp25 jutaan, tergantung keluaran modelnya.
Sementara itu, Galaxy Z Flip menjadi favorit kalangan milenial dan kaum Gen-Z. Selain fiturnya yang menarik, desain yang unik serta mengangkat nama simplicity juga menjadikan Z Flip ini salah satu HP Samsung terbaik di tahun 2023.
Harga Samsung Galaxy Z Flip sendiri, dibanderol mulai dari harga Rp8 jutaan hingga Rp14 jutaan di Indonesia.