JABAR EKSPRES – Diabetes merupakan salah satu penyakit kronis yang perlu di waspadai, kenali beberapa jenisnya.
Diabetes turunan sendiri terdengar seperti istilah yang ambigu atau dapat di salah artikan.
Untuk itu kamu perlu mengetahui tipe-tipe dari diabetes sendiri, diantaranya:
Jenis Diabetes
- Diabetes Tipe 1
Diabet tipe ini dikenal sebagai diabetes autoimun atau diabetes awal usia. Pada diabetes tipe ini, sistem kekebalan tubuh menyerang dan menghancurkan sel-sel pada pankreas yang memproduksi insulin. Hal tersebut menyebabkan tubuh kekurangan insulin, sehingga memerlukan suntikan insulin untuk menjaga gula darah agar tetap terkontrol.
BACA JUGA: Ketahui Bahaya Mudah Mengantuk Secara Berlebihan!
- Diabetes Tipe 2
Jenis diabetes yang paling umum dan sering terkait dengan gaya hidup dan faktor genetik. Pada diabetes tipe 2, tubuh masih memproduksi insulin, tetapi tidak bisa menggunakan insulin tersebut dengan efektif atau tidak memproduksi cukup insulin.
Penanganan untuk tipe ini melibatkan perubahan gaya hidup, obat-obatan, dan dalam beberapa kasus, insulin.
- Diabetes Gestasional
Jenis diabetes ini muncul pada beberapa wanita selama kehamilan. Hormon-hormon kehamilan dapat mempengaruhi cara insulin bekerja.
Biasanya, diabetes gestasional hilang setelah persalinan, tetapi wanita yang mengalaminya memiliki risiko lebih tinggi untuk mengembangkan diabetes tipe 2 di kemudian hari.
BACA JUGA: Manfaat Air Kelapa, Salah Satunya Turunkan Kadar Gula Darah!
- Diabetes Lainnya
Ada beberapa jenis diabetes yang lebih langka, seperti diabetes monogenik diketahui disebabkan oleh mutasi dalam satu gen, sedangkan untuk diabetes sekunder sendiri disebabkan oleh kondisi medis lainnya, dan lain-lain.