JABAR EKSPRES – Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) mengatakan kasus cacing pita pada hewan kurban di Jawa Barat (Jabar) terus mengalami penurunan.
Kepala Bidang Kesehatan Hewan (Kabid Keswan) DKPP Jabar, Supriyanto menjelaskan hal itu dikarenakan saat ini sudah banyak peternak yang semakin sadar terkait dengan kondisi kesehatan hewan khususnya pada cacing pita.
“Tapi sampai saat ini laporan (kasus) belum masuk semua, tapi kalau melihat dari angka kejadian, itu angka kecacingan (cacing pita) pada hewan ternak, itu semakin tahun semakin menurun,” ujarnya saat dikonfirmasi Jabar Ekspres, Jum’at (30/6).
Supriyanto mengungkapkan, kasus cacing pita biasanya ditemukan pada hewan yang sering digembalakan oleh peternakannya. Dan biasanya, dia mengatakan hewan tersebut datang dari luar Jabar.
“Jadi kalau menurut saya itu ternak-ternak (yang terkena cacing pita) biasanya dari luar dan masuk ke Jabar, karena kalau Jabar untuk pengembala tidak banyak. Jadi hewan itu (yang digembalakan) makan rumputnya di rumput-rumput lapangan,” ucapnya
Meski begitu, Supriyanto menuturkan kondisi hewan kurban di Jabar semuanya sudah dipastikan aman baik dari kondisi kesehatan bahkan saat dikonsumsi nanti.
“Para peternak di Jabar Alhamdulillah semuanya sudah pada paham, bahkan saya lihat ternaknya juga pada gemuk. Jadi dengan pemberian obat cacing secara teratur, itu sudah bisa mengatasi semuanya,” pungkasnya
(San).