JABAR EKSPRES – Spek motor listrik Smoot Zuzu dapat Anda ketahui di bawah ini.
Motor listrik yang satu ini memiliki tampilan desain yang klasik dengan beragam fitur yang kekinian.
Motor listrik ini sangat cocok bagi kamu yang ingin berkendara agar terlihat kece dan keren abis nih!
Bagi kamu yang penasaran soal motor listrik Smoot Zuzu ini, desainnya klasik namun tetap futuristik.
Memiliki dek kaki yang luas sehingga membuat pengendara nyaman.
Tak hanya itu, ban yang dimiliki Smoot Zuzu yaitu ban yang aerodinamis.
Adapun estimasi jarak tempuh motor Smoot Zuzu ini yaitu 60 km dengan kecepatan maksimal 60 km/h.
Melansir dari laman resmi Smoot.id, Smoot Zuzu ini diketahui memiliki garansi baterai seumur hidup lho!
Bahkan untuk pengisian baterainya hanya dengan swap baterai 9 detik saja.
Berikut informasi seputar spesifikasi lebih lengkapnya merangkum dari laman Smoot.id.
BACA JUGA: Fitur Rahasia HP Samsung Buat Folder Aman, Tak Bisa Diakses Orang Lain!
Spesifikasi Motor Listrik Smoot ZUZU
Dimensi motor ini yaitu 1.765 x 690 x 1.145 dengan berat 98,5 kg.
Tentunya membuat pengendara nyaman dan ringan saat berkendara.
Adapun beban maksimal motor Smoot Zuzu ini yaitu 150 kg.
Jadi akan sangat cukup dan pas dengan barang bawaan Anda.
Sementara soal kapasitas baterainya, motor ini memiliki kapasitas baterai yaitu 64V/21,5 Ah dengan sistem baterai Swappable.
Hanya 9 detik untuk menukar baterainya saat daya habis.
Kemudian soal dayanya, motor ini memiliki daya maksimal 1500 watt.
Pilihan warnanya super lucu dan menggemaskan. Mulai dari warna netral seperti putih dan hitam, dan ada juga warna biru, kuning hingga hijau yang super kalem.
Untuk harganya motor listrik Smoot Zuzu ini (OTR Jadetabek) Rp19.900.000.