JABAR EKSPRES – Berangkat dari pengalaman konser Suga BTS atau Agustd di beberapa negara sebelumnya. Kini Samsung Indonesia memberikan kesempatan untuk para Army penggemar BTS pinjam Samsung Galaxy S23 Ultra di Konser Suga BTS di Jakarta.
Sebagaimana diketahui, BTS merupakan brand ambasador untuk produk Samsung yang memang di produksi di Korea Selatan.
Hal tersebut dimanfaatkan Suga BTS untuk mepromosikan Samsung di konsernya.
Suga BTS bahkan secara random mengambil HP samsung milik Army yang kedapatan datang ke konser. HP tersebut diambilnya untuk merekam dirinya sendiri, setelah puas lalu Ia kembali menyerahkannya pada Army yang langsung disambut histeris Army saat menerimanya.
Hal ini tentu menjadi moment yang membanggakan bagi Army dimana HPnya dipegang oleh idolanya.
Bukan hanya itu, Suga BTS terang-teranganan menyebut “No Iphone, just Samsung,” dengan pengeras suaranya, dan video tersebut menjadi viral di media sosial khususnya dikalangan Army.
Hal tersebut tidak hanya terjadi disatu negara, hampir disetiap konsernya dia melakukan hal tersebut. Bahkan saat sebelum memulai konsernya, Suga BTS meminta Fansnya hanya menggunakan Samsung untuk mengabadikan moment konsernya.
Hal ini juga terjadi sebelum konser di Indonesia, para Army Indonesia diduga membuat penjualan Samsung meningkat lantaran berusaha mengikuti kemauan Suga BTS untuk hanya membawa HP Samsung di konsernya.
Hal ini yang akhirnya membuat Samsung Mobile membuat kebijakan meminjamkan Samsung S23 Ultra kepada Army yang ingin merekan keseruan konser Suga BTS di Indonesia.
HP tersebut bisa didapatkan di Samsung experience booth di area konser Suga BTS, khususnya di Galaxy Area Experence.
Pada experience booth tersebut, pengunjung juga bisa menikmati sejumlah special treatment seperti Try Galaxy.
“Di mana pengunjung bisa secara gratis meminjam Galaxy S23 Ultra dari Samsung Experience Store pilihan agar bisa merasakan lebih banyak momen epic di konser Suga dengan keunggulan zoom pada kameranya.” jelas Product Marketing Manager Samsung Mobile Experience, Samsung Electronics Indonesia Verry Octavianus.
Bukan hanya itu, Di Suga Area Experience, kamu bisa menemukan spot instagramable untuk bikin konten.