Fantastis! Gitar Rongsok Kurt Cobain Terjual Hampir Rp9 Miliar

JABAR EKSPRES – Gitar rongsok milik Kurt Cobain, personel Nirvana terjual hampir Rp9 miliar.

Baru-baru ini Kurt Cobain melelang gitar rongsok yang menjadi saksi kariernya di dunia hiburan, alat musik miliknya tersebut berhasil terjual seharga 600.000 dolar AS atau setara Rp8.928.000.000 hampir menyentuh angka Rp9 miliar.

Lelang gitar rongsok Kurt Cobain yang hampir menyentuh nomonal Rp9 miliar tersebut digelar di kota New York, Amerika Serikat (AS).

BACA JUGA: Kisruh Penolakan Coldplay Masih Bergulir, Habib Jafar Bakal Tetap Nonton Konser Chris Martin Cs?

Tak sedikit pengunjung yang tertarik dengan gitar rongsok tersebut, terutama para penggemar Kurt Cobain dan Nirvana.

Pasalnya, mereka menilai bahwa gitar tersebut merupakan saksi perjalanan Kurt Cobain dalam berkarier di dunia musik.

Tidka hanya itu, fakta unik gitar tersbeut juga menjadi sorotan publik lantraan pernah dibanting oleh sang pemilik.

Seperti diketahui bahwa Nirvana menjadi salah satu band grunge yang memiliki penggemar di sejumlah negara.

Sehingga adanya informasi mengenai lelang gitar rongsok milik Kurt Cobain di New York, AS disambut antusias oleh para penggemarnya.

Dikutip JabarEkspres.com dari Complete Music Update pada Selasa, 23 Mei 2023 waktu setempat melaporkan harga lelang gitar Fender Stratocaster berwarna hitam yang pernah dibanting oleh sang gitaris sekaligus vokalis tersebut terhitung melonjak sekitar 10 kali lipat dari harga awal.

Sebagai informasi, sang penggawa Nirvana, Kurt Cobain menggunakan gitar legendaris tersebut selama ia dan band melakukan tur album kedua “Nevermind”.

Album yang turut mendongkrak popularitas band asal Aberdeen, Washington itu dirilis pada September 1991 silam.

Secara fisik, gitar tersebut terlihat memiliki cacat di beberapa bagian bodi utama dan telah mengalami proses perbaikan selama beberapa kali.

Meski sistem kelistrikan pick-up gitar Fender tersebut masih berfungsi baik, akan tetapi peninggalan sisa kejayaan sang pemiliknya tetap tak bisa dimainkan sebagaimana lazimnya gitar.

Lantaran bagian neck dan headstock pada gitar rersebut raib tak berbekas.

Sebelumnya, gitar dengan guratan beraneka kata dari setiap personel band Nirvana itu sempat dimiliki oleh frontman band Screaming Trees yaitu Mark Lanegan pada akhir 1992.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan