JABAR EKSPRES – Calon Peserta Didik Baru (CPDB) di DKI Jakarta tahun 2023, perlu mengetahui nomor Sidanira sebelum melakukan registrasi pra-pendaftaran.
Seperti yang sudah diketahui bahwa jadwal pra pendaftaran PPDB DKI Jakarta sudah dimulai sejak 10 Mei hingga 9 Juni 2023.
Apa Itu Sidanira di PPDB Jakarta?
Sidanira merupakan sebuah singkatan yang berarti Sistem Data Nilai Rapot.
Isi dari Sidanira sendiri yaitu rincian nilai rapor siswa selama di sekolah sesuai dengan tingkatannya.
Diketahui juga bahwa Sidanira menjadi pengganti nilai Ujian Nasional (UN) agar siswa bisa masuk ke jenjang sekolah selanjutnya.
Sehingga adanya Sidanara ini sangat penting, mengingat Ujian Nasioanal yang sudah ditiadakan.
Nilai yang ada di dalam Sidanira didapatkan dari akumulasi berbagai penilaian selama bersekolah.
Berikut cara untuk mengetahui nomor Sidanira yang bisa Anda ketahui.
BACA JUGA: SKL Perlu Dibawa Saat UTBK SNBT 2023? Ini Berkas yang Wajib Dibawa!
Cara Mengetahui Nomor Sidanara PPDB Jakarta
Mengutip dari web resmi Sidanira, nilai yang ada di dalamnya hanya tersedia untuk PPDB SMP dan SMA/SMK.
Untuk mengetahui nomor Sidanara yaitu dengan mengakses situs pra pendafaran PPDB Jakarta di situs resminya https://sidanira.jakarta.go.id/prapendaftaran.
- Buka situs resmi pra pendaftan PPDB Jakarta, berikut situsnya: https://sidanira.jakarta.go.id/prapendaftaran
- Klik registrasi, isinya ada form registrasi pra pendaftaran
- Isilah identitas pribadi hingga identitas alamat yang diminta dalam form registrasi
- Peserta bisa mencetak tanda bukti hasil verifikasi pra pendaftaran
- Apabila sudah memiliki tanda bukti hasil verifikasi pra pendaftaran, kemudian lanjut dengan login ke laman login Sidanara https://sidanira.jakarta.go.id/prapendaftaran/login.
- Masukkan username dan password yang ada di dalam tanda bukti sebelumnya
- Kemudian akan ditampilkan nomor pra pendaftaran dan isian form yang dibutuhkan
- Apabila sudah tuntas semua pengisiannya, akan muncul nomor Sidanara yang ada di tanda bukti verifikasi
Itulah cara mengecek nomor Sidanira dan mengetahuinya dengan mengakses di situs resmi Sidanari dan melakukan verifikasi.
BACA JUGA: Coba Jawab! 4 Contoh Soal Penalaran Matematika UTBK 2023