Jabar Ekspres – Kembali normalnya operasional Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sarimukti. Membuat Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menutup kembali TPA Cicabe, yang sebelumnya direaktivasi untuk menangani persoalan sampah di Kota Bandung.
Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Bandung, Ema Sumarna menuturkan, hal ini didasari telah normalnya TPA Sarimukti, yang membuat pengiriman sampah di tiap TPS wilayah Kota Bandung, sudah kembali normal.
“TPA Cicabe tutup lagi. Karena penanganan di Sarimukti sudah normal lagi. Sudah bisa dilakukan 240-250 ritasi, artinya kondisi membaik,” ujar Ema Sumarna, Senin 22 Mei 2023.
BACA JUGA: Breaking News! Truk Sampah Kini Tak Lagi Antre Masuk ke Sarimukti
Namun hal tersebut belum sepenuhnya mampu menyelesaikan TPS yang overload. Ema mengungkapkan, 135 total TPS di Kota Bandung yang 55 diantaranya mengalami kelebihan kapasitas, baru 46 TPS yang kembali berjalan normal.
“Alhamdulilah mendekati normal, Kota Bandung tidak dalam kondisi darurat sampah. Sekarang hanya 9 TPS yang overload,” ungkap Ema.
Dalam upaya merealisasikan berkurangnya sampah di Tiap TPS Kota Bandung, kini pihaknya tengah mengupayakan terciptanya Kawasan Bebas Sampah (KBS), yang diharapkan pengelohan sampah mampu dimulai dari lingkup terkecil yaitu rumah tangga.
“Kita terus membangun KBS, itu biasanya ada di RW. Kita ada 1.594 RW, sudah 150 RW area KBS. Banyak sekali untuk menjadi percontohan seperti RW 2 Cipamokolan, juga wilayah lainnya,” katanya.
BACA JUGA: Normalisasi Sarimukti dan Terbatasnya Loader, Jadi Dalih Sampah di TPS Kota Bandung Belum Terangkut
Meskipun masih menjadi PR besar, namun dirinya mengapresiasi tiap kewilayahan yang sudah mampu menjalankan terkait program KBS ini.
“Ayo sama-sama membangun Kota Bandung jadi lebih baik,” pungkasnya. (Mg1)