BACA JUGA: 6 Rekomendasi Bakso Enak dan Legend Di Bandung, Wajib Cobain!
4. Bakso Depan Superindo Dago
Bakso hits dan enak di Bandung yang satu ini juga viral di media sosial TikTok dan selalu antri, terkenal dengan bakso yang ada di depan Superindo Dago.
Kamu akan menikmati makan bakso di pinggir jalan yang berlokasi di depan Superindo Dago, Bandung. Tepatnya di Jalan Ir H Djuanda No 44 Dago, Bandung.
Sudah banyak diulas dan menjadi pilihan warganet karena ciri khas bakso gerobakan yang sudah legend di Bandung.
Harga satu porsinya mulai radi Rp14 ribuan, ada berbagai jenis bakso cincang, urat hingga telor dengan pilihan mie kuah dan yamin.
5. Mie Bakso Urat Saraf
Mie bakso selanjutnya yang juga hits di Jalan Indrayasa, Jalan Derwati dan ada juga di Kabupaten Bandung yaitu Jalan Toha Ramdan No.23 Ciparay.
Harganya mulai Rp13 ribuan sampai Rp23 ribuan saja, kamu sudah bisa menikmati baso urat dari Mie Bakso Urat Saraf.
Selain itu, ada topping ceker ayam juga yang bisa kamu pilih.
Itulah 5 rekomendasi bakso hits dan enak di Bandung yang jangan sampai kamu lewatkan jika sedang di Bandung.
Masih banyak lagi tempat makan bakso terenak dan hits di Bandung yang bisa kamu ketahui, mulai dari yang sudah legend dan lama di Bandung wajib kamu cobain.