Ucapan Hari Raya Lebaran Terbaru 2023, Bisa Kamu Pakai!

JABAR EKSPRES – Sudah tiba hari kemenangan yaitu hari raya idul fitri 1444 H, sudahkah kamu menyiapkan ucapan di hari lebaran 2023 ini?

Untuk itu kamu bisa terus menyimak artikel ini agar dapat mengetahui ucapan apa saja yang bisa kamu gunakan nantinya.

Membagikan ucapan hari raya sudah menjadi tradisi yang dilakukan pada saat lebaran,

Di bawah ini terdapat beberapa ucapan hari raya yang bisa kamu gunakan untuk mengirim ucapan pada rekan, keluarga, atau kenalan kamu pada hari raya ini.

Berikut beberapa ucapan untuk Lebaran  Idul Fitri 2023:

  • Semoga Idul Fitri ini mengisi hidup Anda dengan warna-warna cerah. Kami mengucapkan selamat Idul Fitri kepada Anda dan keluarga!
  • Mari saling menghargai dalam segala perbedaan dan saling menyayangi dalam segala keberagaman. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H. Mohon maaf lahir dan batin.
  • Bulan Ramadhan telah meninggalkan kita selanjutnya momen penuh kegembiraan Idul Fitri hadir di hadapan kita sekali lagi. Semoga kita semua menikmati kemeriahan dan kemenangan Idul Fitri 1444 H.
  • Taqobbalallahu minna wa minkum shiyaamana wa shiyaamakum kullu aamin wa antum fii khoir. Mohon dibukakan pintu maaf yang seluas-luasnya untukku dan semoga kita bisa bertemu dengan Ramadhan di tahun yang akan datang.

Baca Juga: 4 Tips Untuk Menjaga Bobot Tubuh Usai Lebaran 2023!

  • Aku berharap hari yang kamu jalani akan penuh dengan kesenangan, sorakan, dan senyuman. Jangan lupa berterima kasih kepada Allah atas segalanya karena ia mencintaimu. Selamat Idul Fitri!
  • Hari Raya Idul Fitri untukmu dan keluarga! Semoga hari ini membawa kesuksesan dan kemakmuran di tempat kerja dan kehidupan sehari-hari kita.
  • Semoga di hari Idul Fitri ini kamu dan keluarga berbahagia! Semoga Allah menerima perbuatan baik kita dan mengembangkan kita dengan cinta dan berkah-Nya!
  • Aku rasa tidak ada berkat di dunia yang lebih besar dari pada teman sejati. Aku berterima kasih kepada Allah SWT di setiap harinya karena memberikan aku teman sepertimu. Selamat Idul Fitri 1444 H untukmu dan keluargamu!
  • Bila Idul Fitri merupakan cahaya lentera, maka izinkan aku untuk membuka tabirnya dengan kata maaf, agar cahayanya menembus jiwa fitrah dari tiap khilaf yang tak sengaja.
  • Semoga hidayah dan nikmat Allah SWT selalu menyertai kita. Semoga kamu dan keluargamu mendapatkan Idul Fitri yang indah.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan