JABAR EKSPRES – Musim mudik semakin dekat, pastikan kamu membawa barang-barang penting ini saat akan melakukan perjalanan mudik lebaran 2023 dengan kendaraan pribadi.
Setiap tahunnya liburan menjelang Hari Raya Idul Fitri biasa di padati pemudik di berbagai daerah.
Dua tahun terakhir mudik di tiada kan karena pandemi covid-19, namun saat ini sudah berjalan kembali karena pademi sendiri sudah di anggap selesai.
Di bawah ini akan membahas mengenai apa saja yang perlu di bawa oleh kamu pada saat akan melakukan perjalanan yang cukup jauh salah satunya pada saat perjalanan mudik dengan menggunakan kendaraan pribadi.
Untuk mengetahui apa saja yang perlu di bawa saat perjalanan musik, kamu bisa terus simak artikel ini sampai dengan selesai.
Pentingnya memperhatikan bawaan yang di bawa saat perjalanan jauh sendiri agar nantinya perjalanan lebih aman.
Baca Juga: Tips Berkendara Buat Kamu Para Pemudik Di Lebaran 2023!
Berikut barang-barang yang perlu di persiapkan selain pakaian saat akan melakukan perjalanan mudik, berikut di antaranya:
- Obat-obatan pribadi dan Kotak P3K
Pastikan bahwa kamu telah menyediakan obat-obatan pada saat akan melangsungkan perjalanan terlebih lagi apabila jaraknya cukup jauh.
Jarak yang jauh memungkinkan tubuh menjadi mudah lelah ditambah lagi pada saat ini tengah ramai para pemudik.
Dan pastikan juga bahwa kamu sudah membawa kotak P3K yang berisi perlengkapan lengkap.
- Jas Hujan
Untuk kamu yang melakukan perjalanan dengan menggunakan kendaraan roda dua, diharapkan untuk memperhatikan barang bawaan ini.
Jas hujan sangat penting bagi para pengendara roda dua, terlebih lagi apabila jarak yang ditempuh cukup jauh, sangat dibutuhkan karena cuaca yang kadang tidak bisa diprediksi.
- Power Bank
Jika kamu menggunakan handphone atau perangkat elektronik lain tentunya kamu sangat membutuhkan power bank.
Karena pada saat dalam perjalanan akan sulit untuk menemukan tempat pengisi daya disaat baterai handphone atau perangkat elektronik lain milik kamu habis.
Dengan adanya power bank tersebut dapat membantu kamu dalam mengisi daya baterai dengan mudah.